Search for collections on Undip Repository

GAMBARAN BUDAYA PELAPORAN INSIDEN KESELAMATAN PASIEN (IKP) DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT

Hidayat, Nurman Wahyu and Nurmalia, Devi (2022) GAMBARAN BUDAYA PELAPORAN INSIDEN KESELAMATAN PASIEN (IKP) DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT. Undergraduate thesis, Universitas Diponegor.

[img] Text
Full Skripsi_Nurman Wahyu Hidayat.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
Halaman Depan Persetujuan dan Pengesahan.pdf

Download (87kB)
[img] Text
Halaman Depan Skripsi_Nurman Wahyu Hidayat.pdf

Download (865kB)

Abstract

ABSTRAK
Nurman Wahyu Hidayat
Gambaran Budaya Pelaporan Insiden Keselamatan Pasien (IKP) di Ruang
Rawat Inap Rumah Sakit
xv + 136 halaman + 6 tabel + 2 gambar + 9 lampiran
Pengembangan pelaporan insiden perlu dilakukan sejalan dengan data insiden
yang ada. Pelaporan insiden keselamatan pasien merupakan jantung dari mutu
pelayanan, yang merupakan bagian penting dalam proses belajar dan pembenahan ke
dalam, pembaruan, revisi dari kebijakan, termasuk standar prosedur operasional
(SPO) dan panduan yang ada. Pelaporan insiden keselamatan pasien di beberapa
negara masih tergolong rendah. Insiden keselamatan pasien hanya dilaporkan pada
tingkat yang terbatas dan mungkin masih banyak kasus yang tidak tercatat. Elemen
utama seperti penerapan belajar dari kesalahan,kesiapan kesiapan untuk memberikan
umpan balik pada laporan, atmosfer kolegialitas dari ketikdaknyamanan dan
hukuman, dan manajemen insiden:rahasia dan berdasarkan sistem diperlukan untuk
menciptakan budaya pelaporan yang baik dan efektif oleh perawat. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mendeskripsikan budaya pelaporan insiden keselamatan pasien di
Ruang Rawat Inap Rumah Sakit. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
kuantitatif yang bersifat deskriptif. Metode pengambilan sampel adalah total
sampling dengan jumlah sampel 105 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
perawat memiliki budaya pelaporan insiden yang baik yaitu sebanyak 51%
responden, dan 49% responden memiliki budaya pelaporan yang kurang baik. Hasil
interpretasi penelitian merekomendasikan perawat untuk saling memberikan dukungan
kepada sesama rekan kerja dalam menjalani pekerjaanya sehingga tercipta budaya
organisasi yang positif yang dapat meningkatkan budaya pelaporan insiden dan budaya
keselamatan pasien. Kedepan diharapkan rumah sakit dapat meningkatkan sistem
pelaporan kearah yang lebih baik dengan cara digitalisasi, menciptakan iklim
pembelajaran dari kesalahan, serta tidak adanya respon menyalahkan dari pihak
manajemen ataupun teman sejawat.
Kata kunci : Budaya Pelaporan Insiden, Pelaporan Insiden, Keselamatan
Pasien
Daftar pustaka: 80 (20212-2021)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Nursing
Depositing User: S.Hum Bekti Iskandar
Date Deposited: 26 Sep 2022 04:21
Last Modified: 26 Sep 2022 04:21
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/8675

Actions (login required)

View Item View Item