Search for collections on Undip Repository

PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROSES PENANGANAN EMPTY CONTAINER (Studi Kasus Pada Depo PT. Sricon Logistik Indonesia)

Sabila, Fidea Hayya Ulya (2024) PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROSES PENANGANAN EMPTY CONTAINER (Studi Kasus Pada Depo PT. Sricon Logistik Indonesia). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
S_FIDEA HAYYA ULYA SABILA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
1 S_FIDEA HAYYA ULYA SABILA.pdf - Published Version

Download (705kB)
[img] Text
2 S_FIDEA HAYYA ULYA SABILA.pdf - Published Version

Download (103kB)
[img] Text
3 S_FIDEA HAYYA ULYA SABILA.pdf - Published Version

Download (141kB)

Abstract

Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) merupakan langkah perlindungan
bagi pekerja dan individu lain yang berada di tempat kerja dari potensi risiko bahaya
kecelakaan. K3 berperan menjaga keamanan pekerja dan mencegah terjadinya
kecelakaan, yang mampu meningkatkan kinerja dan produktivitas.
Tujuan penelitian ini untuk menganalisis penerapan keselamatan dan
kesehatan kerja (K3), kendala dalam pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja
(K3), serta strategi pengoptimalan keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Penelitian
menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data berasal dari data primer dan data
sekunder. Data primer bersumber dari hasil wawancara dengan karyawan PT.
Sricon Logistik Indonesia data sekunder bersumber dari hasil studi pustaka dan
dokumentasi.
Penerapan keselamatan dan kesehatan kerja di PT. Sricon Logistik
Indonesia sudah berjalan cukup baik, namun masih kurang optimal dalam
pelaksanaannya karena adanya beberapa karyawan yang masih kurang tertib dalam
memakai APD sebagai kebutuhan penting di lapangan, selain itu beberapa
karyawan yang masih memiliki kesadaran yang rendah mengenai pentingnya
pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di lapangan, peraturan yang
kurang tegas belum sepenuhnya diterapkan oleh perusahaan. Beberapa hambatan
dalam proses pelaksanaannya, antara lain: kurangnya kesadaran karyawan tentang
pelaksanaan K3, inkosistensi penerapan K3, belum adanya departemen yang
membawahi langsung mengenai K3. Strategi pengoptimalan pelaksanaan K3
diberikan dalam bentuk diagram alir atau flowchart dan poster sebagai upaya untuk
memahami pentingnya peran K3 dalam kegiatan operasional khususnya di depo PT.
Sricon Logistik Indonesia.
Kata Kunci: empty container, keselamatan dan kesehatan kerja (K3), manajemen
risiko

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: empty container, keselamatan dan kesehatan kerja (K3), manajemen risiko
Subjects: Economics and Business
Economics and Business > Management
Divisions: School of Vocation > Diploma in Management
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 18 Jul 2024 03:25
Last Modified: 18 Jul 2024 03:25
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/25112

Actions (login required)

View Item View Item