Search for collections on Undip Repository

Hubungan Sikap dan Norma Subjektif tentang Promosi Diri Terhadap Minat Melakukan Promosi Diri Dalam Mencari Pekerjaan di Media Sosial

Dwikurnia, Josephine Putri (2024) Hubungan Sikap dan Norma Subjektif tentang Promosi Diri Terhadap Minat Melakukan Promosi Diri Dalam Mencari Pekerjaan di Media Sosial. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro.

[img] Text
COVER.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1.pdf - Submitted Version

Download (6MB)
[img] Text
BAB 2.pdf - Submitted Version

Download (2MB)
[img] Text
BAB 3.pdf - Submitted Version

Download (328kB)
[img] Text
BAB 4.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (149kB)
[img] Text
BAB 5.pdf - Submitted Version

Download (117kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (140kB)
[img] Text
Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (402kB)

Abstract

Ketatnya persaingan kerja di Indonesia menyebabkan pencari kerja di Indonesia merasa
kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan. Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk
mendapatkan pekerjaan adalah dengan melakukan promosi diri. Penelitian ini menganalisis
apakah terdapat hubungan antara sikap tentang promosi diri dan norma subjektif tentang
promosi diri terhadap minat individu untuk melakukan promosi diri di media sosial untuk
mencari pekerjaan. Hipotesis yang diajukan didasarkan oleh Theory of Reasoned Action.
Pengambilan sampel penelitian ini dilakukan dengan teknik non-probability sampling, tepatnya
dengan purposive sampling. Penelitian ini mengambil sebanyak 300 responden yang mengisi
survei melalui kuesioner online. Kriteria sampel penelitian adalah individu berumur 15-24
tahun yang dalam kondisi sedang mencari pekerjaan baru jika sudah memiliki pekerjaan atau
mencari pekerjaan bagi yang sedang tidak memiliki pekerjaan. Pertimbangan ini dikarenakan
tingkat pengangguran tertinggi ada pada tingkat usia 20-24 tahun, disusul dengan rentang 15-
19 tahun. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis Kendall’s W dengan
SPSS versi 29. Kuesioner secara daring ke media sosial Instagram, Tiktok, Facebook, Linkedin,
dan WhatsApp. Hasil penelitian menunjukan bahwa sikap tentang promosi diri dan norma
subjektif tentang promosi diri memiliki hubungan terhadap minat melakukan promosi diri di
media sosial untuk mencari pekerjaan dengan signifikansi 0,001<0,05 yang berarti sangat
signifikan. Untuk nilai W sebesar 0,077 atau 7,7% yang artinya hubungan antara sikap tentang
promosi diri dan norma subjektif tentang promosi diri terhadap minat melakukan promosi diri
di media sosial untuk mencari pekerjaan sangat lemah. Sikap tentang promosi diri, norma
subjektif tentang promosi diri, dan minat individu untuk melakukan promosi diri di media sosial
memiliki arah yang positif. Temuan penelitian ini sejalan dengan Theory Reasoned Action yang
digunakan, yang menjelaskan bahwa sikap dan norma subjektif memiliki hubungan dengan niat
individu untuk berperilaku.
Kata Kunci: Sikap, Norma Subjektif, Minat Promosi Diri, Theory of Reasoned Action

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 27 Jun 2024 07:48
Last Modified: 27 Jun 2024 07:48
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24268

Actions (login required)

View Item View Item