Search for collections on Undip Repository

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU MEROKOK SISWA BOARDING SCHOOL DI CIBUBUR

PUTERI, TISHA ALYSHA (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU MEROKOK SISWA BOARDING SCHOOL DI CIBUBUR. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
REPO TISHA.pdf - Published Version

Download (494kB)

Abstract

Perilaku merokok merupakan salah satu kebiasaan yang marak di banyak kalangan sosial saat ini. Prevalensi merokok pada remaja (10–18 tahun) setiap tahunnya selalu meningkat. Usia tidak menghalangi para remaja untuk membeli rokok, dan beberapa mendapatkannya dengan mudah. Kota Bekasi merupakan salah satu kota di Jawa Barat dengan persentase perokok berusia > 15 tahun dari 2020 sebanyak (14,97%). Kebiasaan merokok pada remaja dapat berfungsi sebagai pintu gerbang awal untuk penggunaan obat-obatan berbahaya di kemudian hari. Berbagai lembaga pendidikan banyak yang telah memberlakukan aturan mengenai larangan merokok di lingkungan sekitarnya, termasuk boarding school. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan perilaku merokok siswa boarding school di Cibubur. Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan desain studi cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa laki-laki dan perempuan dari boarding school di Cibubur yang mempunyai karakteristik sosial ekonomi yang sama yaitu sebanyak 245 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan tabel Krejcie. Hasilnya sebanyak 51% responden adalah perokok, sedangkan 49% responden tidak merokok. Pada uji chi-square menunjukkan variabel yang tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan perilaku merokok pada siswa boarding school di Cibubur yaitu usia (p-value= 0,522), uang saku (p-value= 0,441), pengetahuan siswa (p-value= 0,111), sikap siswa (p-value= 0,851), peraturan merokok (p-value= 0,347), tekanan dari sekolah (p-value= 0,902), sikap dan perilaku guru (p-value= 0,911), sikap dan perilaku teman (p-value= 1,000), sikap dan perilaku keluarga (p-value=0,277), dan lingkungan siswa (p-value= 0,110). Sedangkan variabel yang berhubungan dengan perilaku merokok pada siswa boarding school di Cibubur yaitu jenis kelamin (p-value= 0,000) dan ketersediaan rokok (p-value= 0,003). Kesimpulannya perilaku merokok pada siswa boarding school di Cibubur berhubungan dengan jenis kelamin siswa dan ketersediaan rokok di lingkungan sekolah/ asrama.

Kata kunci : Merokok, Perilaku, Remaja, Boarding School

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Department of Public Health
Depositing User: endah nurkhayati
Date Deposited: 20 Dec 2023 04:18
Last Modified: 20 Dec 2023 04:18
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/19086

Actions (login required)

View Item View Item