Putra, Harry Vidita Eka (2022) Hubungan Terpaan Iklan Shopee di Televisi dan Kredibilitas Brand Ambassador Cristiano Ronaldo Terhadap Minat Bertransaksi 08KOM2022. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.
Text
cover.pdf - Submitted Version Download (689kB) |
|
Text
BAB I.pdf - Submitted Version Download (610kB) |
|
Text
BAB II.pdf - Submitted Version Download (360kB) |
|
Text
BAB III.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (809kB) |
|
Text
BAB IV.pdf - Submitted Version Download (453kB) |
|
Text
BAB V.pdf - Submitted Version Download (264kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Download (1MB) |
Abstract
Shopee adalah salah satu e-commerce di Indonesia yang menyediakan sarana jual beli dari
konsumen ke konsumen secara online. Salah satu cara yang dilakukan Shopee adalah melakukan
promosi melalui iklan di televisi. Shopee menempati urutan pertama dalam total belanja iklan pada
tahun 2019 yaitu sebesar 852,62 Miliar US$. Selain melalui iklan, Shopee menggunakan nama
selebriti besar untuk menjadi brand ambassador. Namun, promosi yang dilakukan Shopee melalui
iklan dan brand ambassador tidak berbanding lurus dengan hasil nilai transaksi e-commerce
Indonesia dan dari data Top Brand kategori Top e-commerce Shopee menempati urutan kedua.
Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan terpaan iklan Shopee di televisi
dan kredibilitas brand ambassador Cristiano Ronaldo terhadap minat bertransaksi. Teori yang
digunakan adalah Strong Advertising Theory dan Source Credibility Theory. Teknik pengambilan
sampel menggunakan nonprobability sampling yang dilakukan dengan purposive sampling,
jumlah sampel sebanyak 90 orang. Hal ini berarti bahwa hasil penelitian hanya berlaku pada
subjek yang diteliti yaitu masyarakat kota Padang berusia 15-34 tahun yang terkena terpaan dari
iklan Shopee di televisi. Pengujian dilakukan dengan menggunakan analisis Kendall’s Tau B.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikansi untuk variabel terpaan iklan adalah
sebesar 0.117 dimana tingkat signifikansi tersebut lebih besar dari 0.05. Dengan demikian
menunjukkan hasil bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara variabel terpaan iklan
dengan minat bertransaksi (H1). Sedangkan untuk variabel kredibilitas brand ambassador
mendapatkan hasil signifikansi sebesar 0.008 dimana tingkat signifikansi tersebut lebih kecil dari
0.05. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara variabel kredibilitas
brand ambassador terhadap minat bertransaksi (H2). Dengan demikian, tinggi atau rendahnya
terpaan iklan tidak memiliki hubungan dengan minat bertransaksi dan semakin tinggi kredibilitas
brand ambassador maka semakin tinggi pula minat bertransaksi.
Kata kunci : Terpaan Iklan, Kredibilitas Brand Ambassador, Minat Bertransaksi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Science and Political Science |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication |
Depositing User: | diana nirwani |
Date Deposited: | 29 Nov 2023 02:05 |
Last Modified: | 29 Nov 2023 02:05 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18377 |
Actions (login required)
View Item |