Search for collections on Undip Repository

PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PERUSAHAAN PERHOTELAN YANG TERDAFTAR PADA BURSA EFEK INDONESIA 121adbis2022

PINASTITI, CHRISTIN (2022) PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA PERUSAHAAN PERHOTELAN YANG TERDAFTAR PADA BURSA EFEK INDONESIA 121adbis2022. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
COVER.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (568kB)
[img] Text
BAB I.pdf - Submitted Version

Download (377kB)
[img] Text
BAB II.pdf - Submitted Version

Download (379kB)
[img] Text
BAB III.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (324kB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Submitted Version

Download (80kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (174kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version

Download (242kB)

Abstract

Berkembangnya virus Covid-19 yang sangat cepat membuat semua negara harus
menerapkan strategi untuk mengurangi tingkat penyebaran virus, khususnya
pembatasan sosial lingkup kecil hingga besar. Penerapan pembatasan sosial yang
berjangka panjang berdampak pada semua bidang, termasuk industri perhotelan.
Berkurangnya tamu hotel menjadi salah satu dampak yang membuat adanya
penurunan pendapatan. Kondisi ini dapat membuat perusahaan perhotelan
menghadapi kesulitan keuangan yang dapat berakhir dengan kebangkrutan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio keuangan financial
distress pada perusahaan perhotelan. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah
financial distress, sedangkan variabel independen dalam penelitian ini adalah rasio
profitabilitas, rasio likuiditas, dan rasio solvabilitas. Penelitian ini adalah penelitian
kuantitatif dengan tipe penelitian explanatory research. Populasi dalam penelitian
ini adalah perusahaan perhotelan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode
2019 dan 2020. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari
Bursa Efek Indonesia pada tahun 2019 dan 2020 berupa laporan keuangan 12
perusahaan sektor perhotelan. Data yang diperoleh kemudian di analisis
menggunakan metode regresi linier menggunakan SPSS versi 25.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa hanya 30% dari perusahaan sampel
yang memiliki kondisi keuangan yang sehat pada tahun 2020. Hal ini menunjukkan
pandemi Covid-19 membuat perusahaan perhotelan mengalami kesulitan keuangan
dan beberapa berakhir dengan kebangkrutan. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti
memberikan saran pada perusahaan perhotelan untuk menganalisis kebutuhan
perusahaan yang paling mendesak untuk menekan hutang lancar dan meningkatkan
modal kerja dan laba untuk menjamin hutang yang dimiliki perusahaan guna
menghindar dari kondisi kesulitan keuangan (financial distress).

Kata kunci : Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas, dan Financial Distress

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 15 Nov 2023 03:46
Last Modified: 07 Jun 2024 02:19
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/17952

Actions (login required)

View Item View Item