Search for collections on Undip Repository

ANALISIS PEMASARAN DAN TINGKAT PENDAPATAN NELAYAN CUMI-CUMI (Loligo sp) DI PPN MUARA ANGKE, JAKARTA UTARA (22p600)

PERMANA, PANJI (2022) ANALISIS PEMASARAN DAN TINGKAT PENDAPATAN NELAYAN CUMI-CUMI (Loligo sp) DI PPN MUARA ANGKE, JAKARTA UTARA (22p600). Undergraduate thesis, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

[img] Text
Cover Panji Permana 22p600.pdf

Download (337kB)

Abstract

ABSTRAK

Panji Permana. 26030118130043. Analisis Pemasaran dan Tingkat Pendapatan
Nelayan Cumi-Cumi (Loligo sp) di PPN Muara Angke, Jakarta Utara. (Abdul
Kohar Mudzakir dan Aristi Dian Purnama Fitri).
Cumi-Cumi (Loligo sp) merupakan salah satu hasil tangkapan yang menjadi target
utama penangkapan masyarakat di PPN Muara Angke yang cukup tinggi dan
permintaan pasar yang banyak. Kegiatan pemasaran yang baik akan menghasilkan
harga jual yang sesuai dan tidak mengakibatkan kerugian. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui bentuk saluran pemasaran dan menganalisis marjin pemasaran,
fisherman’s share, dan efisiensi pemasaran cumi-cumi di PPN Muara Angke.
Responden ditentukan menggunakan metode snowball sampling dan stratified
random sampling. Wawancara dilakukan pada 37 responden yang terdiri dari
nelayan bouke ami, pedagang skala besar, menengah, dan kecil. Analisis yang
digunakan adalah analisis distribusi pemasaran, marjin pemasaran, efisiensi
pemasaran, fisherman’s share dan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini
didapatkan bahwa terdapat 3 bentuk saluran pemasaran cumi-cumi. Total nilai
marjin pemasaran pada saluran pemasaran 1-3 beturut-turut adalah Rp. 73.246, Rp.
31.246 dan Rp. 45.500. Persentase marjin pemasaran 1-3 berturut-turut sebesar
61%, 40% dan 63%. Nilai persentase fisherman’s share saluran pemasaran 1-3
berturut-turut adalah sebesar 39%, 60%, dan 37%. Nilai efisiensi pemasaran dari
saluran pemasaran 1-3 berturut-turut adalah sebesar 0,46, 0,08 dan 0,07.
Berdasarkan hasil tersebut, dapat diketahui bahwa secara keseluruhan pemasaran
cumi-cumi di PPN Muara Angke tergolong efisien karena besarnya nilai efisiensi
pemasaran pada masing-masing pelaku usaha < 1. Pengalaman, jumlah anggota
keluarga, dan harga ikan merupakan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap
pendapatan nelayan bouke ami. Pemasaran merupakan kegiatan yang penting dalam
usaha perikanan karena dapat mempengaruhi naik turunnya pendapatan nelayan.
Kata Kunci: Cumi-Cumi, PPN Muara Angke, Marjin Pemasaran, Fisherman’s
share

ABSTRACT
Panji Permana. 26030118130043. Marketing Analysis and Income Level of Squid
Fisherman (Loligo sp) in NFP Muara Angke, North Jakarta. (Abdul Kohar
Mudzakir and Aristi Dian Purnama Fitri).
Squid (Loligo sp) is one of the catches which is the main target for catching people
in NFP Muara Angke which is quite high and has a lot of market demand. Good
marketing activities will result in an appropriate selling price and will not result in
a loss. This study aims to determine the form of marketing channels and analyze
marketing margins, fisherman's share, and squid marketing efficiency at NFP
Muara Angke. Respondents were determined using the snowball sampling method
and stratified random sampling. Interviews were conducted with 37 respondents
consisting of bouke ami fishermen and traders (large, medium and small scale). The
analysis used is marketing distribution analysis, marketing margin, marketing
efficiency, fisherman's share and multiple linear regression. The results of this study
found that there are 3 forms of squid marketing channels. The total value of the
marketing margin on marketing channels 1-3 respectively is IDR. 73,246, IDR.
31,246 and IDR. 45,500. The percentage of marketing margin 1-3 is 61%, 40% and
63% respectively. The percentage value of Fisherman's share of marketing channels
1-3 is 39%, 60% and 37% respectively. The marketing efficiency values of marketing
channels 1-3 are 0.46, 0.08 and 0.07 respectively. Based on these results, it can be
seen that overall the marketing of squid at NFP Muara Angke is classified as
efficient because the value of marketing efficiency for each business actor is <1.
Experience, number of family members, and fish price are factors that influence the
income of bouke ami fishermen. Marketing is an important activity in the fisheries
business because it can affect the ups and downs of fisherman’s income.
Keywords: Squid, NFP Muara Angke, Marketing Margin, Fisherman’s share

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Cumi-Cumi, PPN Muara Angke, Marjin Pemasaran, Fisherman’s share, Squid, NFP Muara Angke, Marketing Margin
Subjects: Fisheries And Marine Sciences
Divisions: Faculty of Fisheries and Marine Sciences > Department of Capture Fisheries
Depositing User: pancasila wati
Date Deposited: 12 Sep 2023 04:41
Last Modified: 12 Sep 2023 04:52
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/16209

Actions (login required)

View Item View Item