Search for collections on Undip Repository

PENGARUH ELECTRONIC-WORD OF MOUTH DAN ELECTRONIC-SERVICE QUALITY TERHADAP ELECTRONIC - REPURCHASE INTENTION PADA PT ROSALIA INDAH TRANSPORT

Duary, Gamastri (2022) PENGARUH ELECTRONIC-WORD OF MOUTH DAN ELECTRONIC-SERVICE QUALITY TERHADAP ELECTRONIC - REPURCHASE INTENTION PADA PT ROSALIA INDAH TRANSPORT. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB 1.pdf - Submitted Version

Download (806kB)
[img] Text
BAB 2.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (618kB)
[img] Text
BAB 4.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (52kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (110kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (746kB)

Abstract

Banyaknya perusahaan bus baru yang muncul membuat pengusaha otobus berlomba memenangkan persaingan, salah satunya dengan membuat sistem online ticketing yang akan memudahkan pelanggan untuk pemesanan tiket. Untuk mendapatkan intensitas pembelian ulang secara electronic- yang tinggi, salah satu caranya dengan menjaga electronic-word of mouth dan electronic-service quality dengan baik. Electronic-repurchase intention yang tinggi dapat dipengaruhi oleh electronic-word of mouth dan electronic-service quality yang baik sesuai dengan harapan pelanggan. Kenyataannya, tidak semua perusahaan otobus memiliki electroninc-word of mouth dan electronic-service quality yang baik, termasuk PT Rosalia Indah Transport. Tipe penelitian ini, yaitu explanatory research dengan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakandengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden yang pernah melakukan pembelian tiket Rosalia Indah secara online minimal 2 kali dalam 3 bulan terakhir. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan SPSS versi 25.

Hasil dalam penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh positif antara variabel electronic-word of mouth terhadap electronic-repurchase intention, lalu terdapat pengaruh positif antara variabel electronic-service quality terhadap electronic-repurchase intention, serta terdapat pengaruh positif antara variabel electronic-word of mouth dan electronic-service quality terhadap electronic-repurchase intention. Adapun saran untuk Rosalia Indah Transport pada aspek electronic-word of mouth, yaitu memperluas lagi akun resmi Rosalia Indah pada beberapa media sosial, seperti Telegram. Pada aspek electronic-service quality, perlu meningkatkan dan memperbanyak lagi pelayanan customer service karena customer service terkadang susah dihubungi dan harus antre saat menghubungi customer service via telepon. Selain itu, seharusnya website/aplikasi Rosalia Indah menyimpan cookie ketika harus reload website/aplikasi tersebut agar para pelanggan tidak mengisi form-form dari awal lagi jika hasil yang diinginkan tidak ditemukan dan database kode booking harus diperbanyak lagi untuk menghindari kasus double booking. Sedangkan dari aspek electronic-repurchase intention, perlu memperbanyak metode pembayaran dan mengajak fintech untuk bekerja sama dalam metode pembayaran tiket agar para pelanggan mendapatkan banyak pilihan metode pembayaran.

Kata Kunci: Electronic-Word of Mouth, Electronic-Service Quality, Electronic-Repurchase Intention

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 08 Aug 2023 02:49
Last Modified: 06 Jun 2024 04:47
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13882

Actions (login required)

View Item View Item