Search for collections on Undip Repository

STRATEGI PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA GUNUNG KELUD DI KECAMATAN NGANCAR, KABUPATEN KEDIRI

Anggraini, Trimelia (2023) STRATEGI PENGEMBANGAN KAWASAN WISATA GUNUNG KELUD DI KECAMATAN NGANCAR, KABUPATEN KEDIRI. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
COVER.pdf - Submitted Version

Download (3MB)
[img] Text
BAB I.PDF - Submitted Version

Download (3MB)
[img] Text
BAB II.PDF - Submitted Version

Download (3MB)
[img] Text
BAB III.PDF - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
BAB IV.PDF - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.PDF - Submitted Version

Download (3MB)
[img] Text
LAMPIRAN.PDF - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kawasan Wisata Gunung Kelud merupakan salah satu potensi wisata pada Kabupaten Kediri, dengan potensi khusus berupa kawasan wisataalam dengan pemandangan gunung berapi aktif yang memiliki keunikan berupa kawah gunung. Akan tetapi, hingga kini pengembangan pada Kawasan Wisata Gunung Kelud belum berjalan dengan optimal. Tidak sedikit pengunjung ataupun masyarakat sekitar yang turut dalam kegiatan wisata mengeluh, terutama akan kurangnya berbagai sarana prasarana pada kawasan wisata. Hal ini tentu amat berkaitan dengan sisi pengembangannya sendiri yang juga masih terdapat berbagai kendala. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi terkini pada Kawasan WisataGunung Kelud dan merumuskan strategi pengembangan dengan berdasarkan pada analisis lingkungan internal dan eksternalnya.Penelitian ini menggunakan teori perencanaan strategis yang dikemukakan oleh John. M. Bryson, menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik analisis SWOT dan Tes Litmus guna merumuskan strategi yang tepat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengembangan yang telah dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri telah diupayakan berjalan sebagaimana mestinya, akan tetapi masih terdapat banyak hal yang perlu ditingkatkan. Kemudian, adapun hasil dari analisis SWOT ditemukan 11 isu strategis pengembangan, yang setelah dilakukan tes litmusdiperoleh 8 isu dengan sifat strategis, 3 isu diantaranya memiliki skor tertinggi yang dapat diterapkan dalam pengembangan. Saran dari penelitian adalah perlunya meningkatkan kerjasama dengan berbagai pihak mulai dari pemanfaatan ketersediaan lahan; pengembangan sarana prasarana; pengelolaan dan perawatan daya tarik wisatanya; memperluas jaringan promosi; partisipasi masyarakat melalui pembentukan pokdarwis; pembuatan paket wisata; peningkatan ekonomi dengan memanfaatkan ketersediaan tempat yang belum beroperasi; serta diperlukan pula mitigasi bencana sebagai langkah pencegahan.
Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Analisis SWOT, Tes
Litmus, Kawasan Wisata Gunung Kelud

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Public Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 22 Jun 2023 02:15
Last Modified: 22 Jun 2023 02:15
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13776

Actions (login required)

View Item View Item