Widodo, Bestyaning Sekti and Turtiantoro, Turtiantoro (2020) PERAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN KENDAL DALAM PENGEMBANGAN PELABUHAN KENDAL / 37/PEM/2020. Undergraduate thesis, Faculty of Social and Political Science.
Full text not available from this repository.Abstract
Pelabuhan Kendal merupakan pemindahan aktivitas pelabuhan laut penumpang dan penyeberangan yang ada di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, sehingga secara fungsi, peran dan administrasinya Pelabuhan Kendal berada di bawah naungan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.Pengembangan Pelabuhan Kendal menjadi pelabuhan niaga memanfaatkan potensi lokasi strategis wilayah Kabupaten Kendal yang utamanya dekat dengan Kota Semarang. Penelitian ini membahas peran Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dalam pengembangan Pelabuhan Kendal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan lebih dalam mengenai peran Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dalam pengembangan Pelabuhan Kendal.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, dan studi dokumentasi yang dilakukan kepada informan-informan terkait.
Hasil penelitian ini adalah mendeskripsikan berbagai temuan di lapangan terkait peran Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dalam pengembangan Pelabuhan Kendal yakni telah dibangunnya berbagai sarana prasarana utama dan pendukung di pelabuhan, adanya penganggaran dari APBD Kendal, APBD Jateng, dan APBN, adanya rencana kerjasama pengembangan antara Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal dengan BUMN, dan partisipasi masyarakat yang sangat mendukung pengembangan pelabuhan, serta adanya berbagai manfaat yang diperoleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal maupun masyarakat Kendal.
Kata Kunci: Peran Pemerintah Daerah, Pengembangan, Pelabuhan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Science and Political Science |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science |
Depositing User: | Users 162 not found. |
Date Deposited: | 09 Dec 2022 03:55 |
Last Modified: | 09 Dec 2022 03:55 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/9999 |
Actions (login required)
View Item |