Search for collections on Undip Repository

TINJAUAN YURIDIS PEMBERIAN KREDIT USAHA RAKYAT (KUR) MELALUI E-FORM BRI DITINJAU DARI PRINSIP PERBANKAN. - 020 DG 2021

Widyadhari, Dwi Hana and Njatrijani, Rinitami and Mahmudah, Siti (2021) TINJAUAN YURIDIS PEMBERIAN KREDIT USAHA RAKYAT (KUR) MELALUI E-FORM BRI DITINJAU DARI PRINSIP PERBANKAN. - 020 DG 2021. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-cover.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-cover.pdf

Download (451kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-abstrak.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-abstrak.pdf

Download (106kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-bab 1.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (500kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-bab 2.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-bab 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (552kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-bab 3.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-bab 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (387kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-bab 4.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-bab 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (412kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-bab 5.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-bab 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (277kB)
[thumbnail of Dwi Hana Widyadhari-dapus.pdf] Text
Dwi Hana Widyadhari-dapus.pdf

Download (125kB)

Abstract

Pemberian kredit merupakan salah satu bentuk produk penyaluran dana yang dilakukan oleh perbankan. Beberapa bank umum yang ditunjuk oleh Pemerintah dapat menyalurkan dana berupa pemberian kredit jenis Kredit Usaha Rakyat (KUR). Pemberian KUR yang dilakukan oleh bank umum, ditujukan kepada calon debitur yang membutuhkan bantuan dana dalam mengelola usahanya, yaitu para pelaku usaha yang bergerak di bidang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Pelaksanaan pemberian KUR dapat dilakukan secara langsung, dimana calon debitur dapat dengan segera mengunjungi kantor bank pelaksana yang diinginkan. Akan tetapi, seiring berkembangnya teknologi dan seiring berjalannya waktu, pelaksanaan pemberian KUR dapat dilakukan secara daring, seperti melalui E-Form BRI. Penulis menemukan permasalahan dalam
pelaksanaan pemberian KUR melalui E-Form BRI yang terletak pada kesesuaian penerapan prinsip perbankan dalam pelaksanaan pemberian KUR yang dilakukan secara daring oleh bank pelaksana yang dalam hal ini ialah Bank BRI. Dengan melihat permasalahan tersebut, maka penulis mencoba menguraikan permasalahan yang ada dan memberikan solusi yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi dalam sistem hukum Indonesia saat ini.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Yuridis Normatif, yaitu dengan cara meneliti bahan pustaka atau data sekunder berupa peraturan perundang-undangan dan literatur yang berkaitan dengan permasalahan yang diteliti untuk mengetahui pelaksanaan pemberian KUR melalui E-Form BRI terhadap UMKM di Indonesia serta kesesuaian pemberian KUR melalui E-Form BRI dengan prinsip perbankan. Berdasarkan hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa diperlukannya perubahan atau penambahan pengaturan dalam peraturan perundang-undangan sebagai payung hukum terkait pedoman pelaksanaan pemberian kredit, terkhusus jenis KUR, yang dilakukan secara daring salah satunya yang melalui platform E-Form BRI dimana hal ini ditujukan agar pelaksanaan pemberian KUR secara daring ini memiliki kekuatan hukum mengikat.
Disamping itu, penulis juga meyakini bahwa dibutuhkannya pemeriksaan dan pengawasan yang dilakukan oleh Pejabat Lini Kredit secara berkala terkait pemberian kredit yang dilakukan melalui platform E-Form BRI untuk mengurangi atau mencegah adanya risiko tidak kembalinya dana kredit yang diberikan oleh
Bank BRI kepada Penerima KUR.
Kata Kunci: Pemberian Kredit, Kredit Usaha Rakyat, E-Form BRI, Prinsip Perbankan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pemberian Kredit, Kredit Usaha Rakyat, E-Form BRI, Prinsip Perbankan
Subjects: Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Mr Perpus FH1
Date Deposited: 14 Feb 2025 04:00
Last Modified: 14 Feb 2025 04:00
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/9750

Actions (login required)

View Item View Item