Search for collections on Undip Repository

EVALUASI E-BUDGETING DI PEMERINTAH KOTA SURAKARTA (TAHUN ANGGARAN 2018) / 23/PEM/2020

Wahyuningsih, Wahyuningsih and Harsasto, Priyatno (2020) EVALUASI E-BUDGETING DI PEMERINTAH KOTA SURAKARTA (TAHUN ANGGARAN 2018) / 23/PEM/2020. Undergraduate thesis, Faculty of Social and Political Science.

[img] Text
Cover.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 1.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 2.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 3.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Bab 4.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (925kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Lampiran.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pemerintah Kota Surakarta menerapkan E-Budgeting melalui implementasi SIMDA Keuangan. Selain itu, Pemerintah Kota Surakarta juga menerapkan layanan website transparansi anggaran. Hasil dalam pengelolaan keuangan yang baik ditunjukkan dengan pencapaian predikat Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi E-budgeting melalui peran birokrasi di Pemerintah Kota Surakarta dan modal sosial yang dilibatkan dalam pengambilan keputusan alokasi anggaran.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan studi kepustakaan. Informan dalam penelitian ini berjumlah tujuh orang dari perwakilan Bapppeda, BPPKAD, Diskominfo SP dan Pattiro Kota Surakarta.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi E-Budgeting menggunakan SIMDA Keuangan sebagai alat untuk membantu pengelolaan keuangan daerah telah mampu memfasilitasi tahap penganggaran, penatausahaan, akuntansi dan pelaporan serta pertanggungjawaban secara terintegrasi dan akuntabel. Layanan website transparansi anggaran perlu dilakukan pemeliharaan secara berkala untuk mendukung transparansi. Hubungan peran birokrasi dalam penerapan E-Budgeting ditunjukkan melalui Compliance Pemerintah Kota Surakarta berupa kepatuhan terhadap peraturan pengelolaan keuangan daerah. Namun, saat ini belum ada peraturan khusus tentang E-Budgeting. Pemerintah Kota Surakarta masih dalam tahap penerapan E-Budgeting, sedangkan pengembangan Peraturan Walikota atau Juknis tentang E-Budgeting merupakan sasaran bagi Reformasi Birokrasi Pemerintah Kota Surakarta Tahun 2019-2021. Modal sosial yang terjalin berupa Linking melalui keterlibatan unsur masyarakat, komunitas sektoral dan stakeholders lainnya dalam Musrenbang dan Diskusi Kelompok Terbatas.
Saran dalam penelitian ini adalah perlunya peningkatan koordinasi dan kualitas sumber daya manusia serta mengawal pengembangan Perwali atau Juknis penerapan E-Budgeting untuk mendukung keberhasilan implementasi E-Budgeting di Pemerintah Kota Surakarta. Selain itu, pemeliharaaan website transparansi anggaran dan sosialisasi kepada masyarakat juga diperlukan untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam pengawasan anggaran di Pemerintah Kota Surakarta.

Kata kunci: e-budgeting, pengelolaan keuangan daerah, evaluasi proses, birokrasi, modal sosial.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 31 Oct 2022 06:24
Last Modified: 31 Oct 2022 06:24
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/9544

Actions (login required)

View Item View Item