Search for collections on Undip Repository

Pemeliharaan Komitmen pada Pasangan Pernikahan Dini /52/KOM/2021

Primareta, Kurnia and Gono, Joyo NS (2021) Pemeliharaan Komitmen pada Pasangan Pernikahan Dini /52/KOM/2021. Undergraduate thesis, Faculty of Social and Political Science.

[img] Text
1 - Cover.pdf - Published Version

Download (388kB)
[img] Text
2 - Bab 1.pdf - Published Version

Download (335kB)
[img] Text
3 - Bab 2.pdf - Published Version

Download (179kB)
[img] Text
4 - Bab 3.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (344kB)
[img] Text
5 - Bab 4.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (292kB)
[img] Text
6 - Bab 5.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (285kB)
[img] Text
7 - Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (387kB)

Abstract

Penelitian ini melihat masih adanya pernikahan dini yang marak terjadi di Indonesia dengan berbagai latar belakang, meski pernikahan dini memiliki banyak resiko seperti kekerasan dalam rumah tangga atau perceraian yang disebabkan oleh perbedaan bentuk komunikasi antara suami istri yang kesulitan dikelola karena umur yang belum dewasa atau hal lainnya, sehingga menyebabkan perceraian. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengelolaan proses komunikasi antara pasangan suami-istri pada pernikahan dini, saat terjadi kontradiksi perbedaan bentuk komunikasi yang terjadi di kehidupan rumah tangga sehari-hari dengan tujuan memelihara dan mempertahankan komitmen yang telah dibangun. Penelitian ini merupakan studi deskriptif dengan menggunakan teori dialektika relasional, teori komitmen, dan paradigma naturalistik. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah wawancara mendalam. Hasil penelitian membuktikan pasangan pernikahan dini yang menikah dengan berbagai latar belakang semuanya mengalami kontradiksi dialektika relasional yang disebabkan perbedaan bentuk komunikasi. Ketiga pasangan mengalami tiga pokok kontradiksi dalam dialektika relasional, yaitu integration and separation, stability and change, serta expression and nonexpression.Dalam pengelolaan perbedaan bentuk komunikasi, ketiga pasangan pernikahan dini merasakan bahwa umur mempengaruhi untuk mengatasi gengsi, mempengaruhi untuk mau mendengarkan pendapat pasangannya dan membutuhkan campur tangan orang lain. Namun hal tersebut bisa diusahakan dengan menyempatkan waktu khusus yang menyenangkan (quality time) agar pasangan dapat saling mengungkapkan perasaan dan saling mengerti dengan suasana yang rileks.

Kata kunci: pernikahan dini, kontradiksi, dialektika relasional, pemeliharaan komitmen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 07 Oct 2022 02:20
Last Modified: 07 Oct 2022 02:20
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/9148

Actions (login required)

View Item View Item