Search for collections on Undip Repository

PERILAKU PENCARIAN INFORMASI TUNARUNGU ANGGOTA DPC GERKATIN KOTA SEMARANG DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI

Almujadidah, Anisa Qurrotul Ain and Dewi, Athanasia Octaviani Puspita (2021) PERILAKU PENCARIAN INFORMASI TUNARUNGU ANGGOTA DPC GERKATIN KOTA SEMARANG DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN INFORMASI. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
skripsi anisa qurrotul.pdf
Restricted to Repository staff only until 2025.

Download (3MB)

Abstract

According data from The Ministry of Manpower in 2019, the unemployment rate
for the deaf is increasing, the difficulty of getting a job for the deaf is a challenge
for the deaf to meet the information needs of the job vacancies they are looking for.
DPC GERKATIN Kota Semarang is one of the deaf organizations that helps in
providing information sources for job vacancies. The existence of a process of
seeking and utilixzing information of members of DPC GERKATIN Kota Semarang
with information sources, it turns out that the information needs of job vacancies
and job training for members of DPC GERKATIN Kota Semarang have not been
fulfille because the process of seeking information is still limited to finding the
information sought but does not check the credibility of the information obtained.
this study aims to determine the information seeking behavior of members of DPC
GERKATIN Kota Semarang in meeting information needs. This research method
uses qualitative research methods, with the type of research used is descriptive
research. The informant selection technique used purposive sampling. The
informants in this study were 10 informants. Data collection techniques by
observation, semi-structured interviews and documents. To maintain the validity of
the data in this study, triangulation techniques were used.. Sources of information
needs are non-document sources from human sources like as Dinas
Ketenagakerjaan,Administrator of DPC GERKATIN Kota Semarang and use social
media from DPC GERKATIN Kota Semarang WhatsApp group facebook and
Instagram. Information seeking behavior of member DPC GERKATIN Kota
Semarang to fulfill information needs, especially information needs for job
vacancies starting from starting, browsing, differentiating monitoring, extracting
and ending. While the chaining stage was not carried out by members of DPC
GERKATIN Kota Semarang because they did not use references in finding
information, then the verifying stage was also not carried out because according to
an informan members of DPC GERKATIN Kota Semarang the information received
in appropriate because it comes from the provider of information sources who
usually provide job vacancy information for the deaf.
Menurut data Kementerian Ketenagakerjaan tahun 2019 angka pengangguran
penyandang tunarungu mengalami peningkatan, susahnya mendapatkan pekerjaan
bagi tunarungu menjadi tantangan bagi tunarungu untuk memenuhi kebutuhan
informasi lowongan pekerjaan yang dicari. DPC GERKATIN Kota Semarang
menjadi salah satu organisasi tunarungu yang membantu dalam menyediakan
sumber informasi lowongan pekerjaan. Adanya proses mencari dan memanfaatkan
informasi oleh anggota DPC GERKATIN Kota Semarang dengan sumber informasi
yang ada ternyata kebutuhan informasi lowongan pekerjaan dan pelatihan kerja
bagi anggota DPC GERKATIN Kota Semarang masih belum terpenuhi karena
proses mencari informasi masih sebatas untuk menemukan informasi yang dicari
tetapi tidak memeriksa kredibelitas informasi yang didapatkan, maka penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui perilaku pencarian informasi anggota DPC
GERKATIN Kota Semarang dalam memenuhi kebutuhan informasi. Metode
penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian
yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Teknik pemilihan informan dengan
menggunakan purposive sampling. Didapatkan informan dalam penelitian ini yaitu
10 informan. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara semi
terstruktur dan dokumen. Untuk menjaga keabsahan data dalam penelitian ini
dilakukan dengan triangulasi teknik. Sumber informasi yang dibutuhkan adalah
sumber non-dokumen yaitu bersumber dari manusia seperti Pemerintah Dinas
Ketenagakerjaan, Pengurus DPC GERKATIN Kota Semarang, serta penggunaan
media sosial grup WhatsApp DPC GERKATIN Kota Semarang facebook dan
Instagram. Perilaku pencarian informasi anggota DPC GERKATIN Kota Semarang
dalam memenuhi kebutuhan informasi, terutama kebutuhan informasi lowongan
pekerjaan yaitu dimulai dari tahapan starting, browsing, differentiating,
monitoring, extracting dan ending. Sedangkan tahapan chaining tidak dilakukan
anggota DPC GERKATIN Kota Semarang karena tidak menggunakan referensi
dalam mencari informasi, kemudian tahap verifying juga tidak dilakukan karena
menurut anggota DPC GERKATIN Kota Semarang informasi yang diterima sudah
sesuai karena berasal dari pihak pemberi sumber informasi yang biasa memberikan
informasi lowongan pekerjaan bagi tunarungu.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Humanities
Divisions: Faculty of Humanities > Department of Library Science
Depositing User: UPT Perpus4 Undip
Date Deposited: 05 Jan 2024 02:24
Last Modified: 05 Jan 2024 02:24
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/7692

Actions (login required)

View Item View Item