Search for collections on Undip Repository

Efektivitas Media Papan Permainan Edukasi terhadap Pengetahuan dan Keterampilan Kesehatan Gigi dan Mulut Anak Usia 7-9 Tahun (Studi Di SDN Bulusan Tembalang)

Jauza, Alyananda Danendhia and Skripsa, Tira Hamdillah and Santoso, Oedijani (2025) Efektivitas Media Papan Permainan Edukasi terhadap Pengetahuan dan Keterampilan Kesehatan Gigi dan Mulut Anak Usia 7-9 Tahun (Studi Di SDN Bulusan Tembalang). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of ABSTRAK-KTI] Text (ABSTRAK-KTI)
ALYANANDA DANENDHIA JAUZA_22010220130012_KTI_ABSTRAK.pdf

Download (37kB)

Abstract

Tujuan: Mengetahui efektivitas media papan permainan edukasi terhadap pengetahuan dan keterampilan kesehatan gigi dan mulut anak usia 7-9 tahun di SDN Bulusan Tembalang. Metode: Penelitian quasi experiment one group dengan pre-test-post-test. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara simple random sampling dengan besar sampel dihitung menggunakan rumus Lameshow (1997). Sampel penelitian terdiri dari 64 siswa, masing-masing 16 siswa dari empat kelas (dua kelas kelas 2 dan dua kelas 3). Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner untuk menilai pengetahuan kesehatan gigi dan mulut serta lembar checklist untuk mengevaluasi keterampilan menyikat gigi. Analisis data menggunakan uji statistik Wilcoxon dengan p=0,0000 (p<0,05). untuk membandingan hasil pre-test-post-test. Hasil: Terdapat peningkatan tingkat pengetahuan dan keterampilan setelah intervensi yang diunjukan pada uji Wilcoxon dimana 39 responden mengalami peningkatan (mean rank = 20,56; sum of ranks = 802), serta keterampilan, dengan 52 responden mengalami peningkatan (mean rank = 26,50; sum of ranks = 1378), tanpa adanya penurunan. Kesimpulan: Terdapat peningkatan yang signifikan pada tingkat pengetahuan dan keterampilan kesehatan gigi dan mulut setelah dilakukan intervensi menggunakan media papan permainan edukasi pada anak usia 7-9 tahun di SDN Bulusan Tembalang tahun 2024.

Kata kunci: media papan permainan edukasi, pengetahuan kesehatan gigi dan mulut, keterampilan menyikat gigi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: media papan permainan edukasi, pengetahuan kesehatan gigi dan mulut, keterampilan menyikat gigi
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Dentistry
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 17 Mar 2025 04:34
Last Modified: 17 Mar 2025 04:34
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/30197

Actions (login required)

View Item View Item