Search for collections on Undip Repository

HUBUNGAN KONDISI FISIK RUMAH DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN KEJADIAN TUBERKULOSIS PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ADIWERNA KABUPATEN TEGAL

RAHMADHANI, EVANTHE NASYWA EKA (2025) HUBUNGAN KONDISI FISIK RUMAH DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN KEJADIAN TUBERKULOSIS PARU DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ADIWERNA KABUPATEN TEGAL. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of REPO EVANTHE.pdf] Text
REPO EVANTHE.pdf - Published Version

Download (570kB)

Abstract

Tuberkulosis paru merupakan penyakit infeksius yang ditularkan oleh Mycobacterium tuberculosis dan paling banyak menyerang organ paru-paru. Angka cakupan penemuan kasus Tuberkulosis Paru tertinggi di Provinsi Jawa Tengah pada tahun 2023 berada pada Kabupaten Tegal, dengan penemuan kasus terbanyak berada pada Kecamatan Adiwerna yaitu sebanyak 367 kasus baru. Adanya faktor risiko dari lingkungan fisik rumah yang tidak sesuai persyaratan dan personal hygiene yang kurang baik menjadi dugaan tingginya angka temuan. Studi ini bertujuan untuk menganalisis variabel yang menjadi faktor risiko kejadian Tuberkulosis Paru di Wilayah Kerja Puskesmas Adiwerna Kabupaten Tegal. Studi dilakukan sejak bulan Desember 2024 hingga Januari 2025 menggunakan observasional analitik studi case control. Jumlah subjek penelitian sebanyak 106 responden, terdiri atas 53 kasus dan 53 kontrol. Teknik pengambilan sampel penelitian yaitu purposive sample. Data yang telah terkumpul dianalisis menggunakan uji univariat distribusi frekuensi dan uji bivariat Chi Square.Analisis uji bivariat Chi Square menemukan bahwa variabel luas ventilasi (p=0,015), pencahayaan alami (p=0,001), jenis lantai (p=0,006), praktik mencuci tangan (p=0,003), dan praktik menjaga kebersihan diri (p=0,018) memiliki hubungan dengan kejadian Tuberkulosis Paru. Sementara variabel yang tidak memiliki hubungan yakni suhu, kelembaban udara, kepadatan hunian, dan praktik menjaga kebersihan barang pribadi.

Kata kunci : Tuberkulosis Paru, Kondisi Fisik Rumah, Kebersihan Perseorangan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Department of Public Health
Depositing User: endah nurkhayati
Date Deposited: 05 Mar 2025 04:03
Last Modified: 05 Mar 2025 04:03
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/29918

Actions (login required)

View Item View Item