FLORIE, GHIFFARA AMANDA (2024) DESAIN PROYEK PABRIK ASAM AKRILAT DARI PROPILENA DENGAN PROSES OKSIDASI KAPASITAS 80.000 TON/TAHUN. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text
TRKI_S_Ghiffara Amanda Florie.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) | Request a copy |
![]() |
Text
TRKI_S_Ghiffara Amanda Florie COVER.pdf - Published Version Download (527kB) |
Abstract
Pabrik asam akrilat dirancang dengan kapasitas produksi 80.000 ton per tahun
menggunakan proses oksidasi propilena. Pembangunan pabrik ini ditujukan untuk memenuhi
kebutuhan domestik yang terus meningkat, di mana kebutuhan asam akrilat nasional
diperkirakan mencapai 223.500 ton per tahun. Lokasi pabrik direncanakan di kawasan industri
Cilegon, Banten, dengan bahan baku utama berupa propilena yang akan diperoleh dari PT
Chandra Asri Petrochemical.
Proses produksi asam akrilat dilakukan melalui reaksi oksidasi propilena dengan
oksigen dari udara. Reaksi ini berlangsung dalam dua tahap: pertama, oksidasi propilena
menjadi produk antara akrolein; kedua, oksidasi akrolein menjadi asam akrilat sebagai produk
utama. Reaksi berlangsung dalam reaktor multitubular fixed bed dengan kondisi fase gas.
Pada reaktor pertama (R-01), reaksi berlangsung pada suhu 322,34°C dan tekanan 1,76 atm,
sedangkan pada reaktor kedua (R-102), reaksi berlangsung pada suhu 288,98°C dan tekanan
1,58 atm. Proses ini bersifat sangat eksotermis, dengan konversi propilena mencapai 91,1%
dan selektivitas akrolein sebesar 87,40%. Pada tahap kedua, konversi akrolein mencapai
92,8% dengan selektivitas asam akrilat sebesar 89,1%.
Fasilitas pendukung proses sebagian besar diperoleh dari kawasan industri Cilegon,
seperti unit pengolahan limbah dan penyediaan listrik. Namun, unit penyediaan air, steam,
dan udara tekan akan dikelola langsung oleh pabrik. Sumber air untuk kebutuhan boiler feed
water dan cooling water diambil dari Sungai Cidanau, sedangkan air tanah akan digunakan
untuk keperluan sanitasi. Limbah cair dan gas yang dihasilkan selama proses akan dikelola
sebelum disalurkan ke unit pengolahan limbah.
Pabrik ini berbentuk badan usaha Perseroan Terbatas (PT) terbuka dengan struktur
organisasi line and staff. Jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan adalah 253 orang, dengan
operasional pabrik berlangsung selama 330 hari per tahun secara penuh (24 jam sehari).
Berdasarkan analisis ekonomi, pabrik ini menghasilkan Profit on Sales (POS) sebesar
10% dan Return on Investment (ROI) sebesar 18,69%. Internal Rate of Return (IRR) tercatat
sebesar 31,8%, sementara Pay Out Time (POT) untuk investasi pabrik ini diproyeksikan
selama 3 tahun 8 bulan. Nilai Break Even Point (BEP) adalah 18,9%, dan Shutdown Point
(SDP) sebesar 8%. Dari hasil analisis ini, disimpulkan bahwa pabrik layak untuk didirikan
dan memberikan keuntungan yang menarik bagi investor.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Engineering > Chemical Engineering Engineering |
Divisions: | School of Vocation > Diploma in Chemical Engineering |
Depositing User: | Oktavia Perpus Vokasi |
Date Deposited: | 06 Jan 2025 02:36 |
Last Modified: | 06 Jan 2025 02:36 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/29082 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |