Febrianto, Mohamad Ali Hardityan and Muhartomo, Hexanto and Kustiowati, Endang and Husni, Amin and Bintoro, Aris Catur and Puspita Wati, Arinta (2024) HUBUNGAN SUPLEMENTASI MEDIUM CHAIN TRIGLYCERIDE (MCT) OIL DENGAN PERUBAHAN FUNGSI KOGNITIF PADA LANSIA Studi Peran Suplementasi Medium Chain Triglyceride (MCT) Oil Terhadap Kadar Keton Dalam Darah. Masters thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK-KTI)
AbstrakUndip-1.pdf Download (425kB) |
Abstract
Latar Belakang : Penuaan ditandai dengan penurunan fungsi kognitif. Suplementasi Medium Chain Triglyceride (MCT) diketahui meningkatkan kadar keton yang berpotensi memperbaiki fungsi kognitif pada lansia. Disfungsi kognitif ringan dapat diukur menggunakan instrumen Montreal Cognitive Assessment versi Indonesia (MoCA-Ina). Tujuan : Penelitian ini ingin mengetahui hubungan suplementasi MCT Oil terhadap perubahan fungsi kognitif lansia. Metode : Penelitian Randomized Controlled Trial dilakukan selama 4 minggu di Semarang, melibatkan 46 lansia yang dibagi menjadi kelompok intervensi (MCT Oil 15 ml/hari) dan control (VCO Oil 15 ml/hari). Kriteria inklusi mencakup kemampuan membaca dan menulis serta kriteria eksklusi mencakup lansia dengan afasia atau diare. Analisis data menggunakan Independent T-test, Wilcoxon test, dan uji korelasi Pearson, dengan uji multivariat menggunakan regresi linear berganda. Hasil : Penelitian ini melibatkan 45 lansia (usia 60–93 tahun) dan menunjukkan peningkatan fungsi kognitif global dan domain delayed recall yang lebih signifikan pada kelompok intervensi dibandingkan kontrol (p < 0,05). Peningkatan fungsi kognitif global lebih banyak terjadi pada kelompok intervensi (46,7% vs 31,1%). Analisis mediasi menunjukkan bahwa MCT Oil meningkatkan fungsi kognitif (p < 0,0001), tetapi tidak dimediasi oleh kadar keton. Hipertensi dan dislipidemia berhubungan signifikan dengan perubahan fungsi kognitif (p = 0,041 dan p = 0,023). Kesimpulan : Suplementasi MCT Oil 15 ml/hari terbukti meningkatkan fungsi kognitif lansia pada domain delayed recall pada lansia tanpa efek samping signifikan, serta aman tanpa efek samping signifikan. Status hipertensi dan dislipidemia juga berhubungan dengan perubahan fungsi kognitif, namun tidak ditemukan hubungan dengan kadar kolesterol darah dan kadar keton darah.
Kata kunci : Lansia, fungsi kognitif, MoCa Ina, kadar keton darah, MCT Oil
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lansia, fungsi kognitif, MoCa Ina, kadar keton darah, MCT Oil |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Master Program of Specialist Medical |
Depositing User: | Upload Mandiri FK |
Date Deposited: | 31 Dec 2024 02:54 |
Last Modified: | 31 Dec 2024 02:54 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/28765 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |