Wulandari, Intan and Santosa, Yanuar Iman and Margawati, Ani (2024) HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP SIKAP DAN PENGETAHUAN TENTANG RINITIS ALERGI DI KABUPATEN GROBOGAN. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK-KTI)
ABSTRAK-KTI.pdf Download (83kB) |
Abstract
Latar Belakang: Rinitis alergi (RA) merupakan peradangan pada hidung yang memunculkan gejala berupa bersin berulang, hidung berair, hidung gatal dan tersumbat akibat paparan alergen yang melibatkan mediator IgE. Prevalensi rinitis alergi yang semakin tinggi dan dampaknya pada penurunan kualitas hidup menjadikan pentingnya untuk melakukan pencegahan terhadap rinitis alergi. Adapun sikap dan pengetahuan kesehatan berperan dalam menentukan risiko terjadinya rinitis alergi dimana juga berkaitan erat dengan pendidikan. Pendidikan digunakan sebagai sarana untuk mendapat pemahaman terkait kesadaran kesehatan. Tingkat pendidikan dan pemahaman tersebut yang dapat memengaruhi derajat kesehatan masyarakat.
Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pendidikan dengan sikap dan pengetahuan tentang rinitis alergi.
Metode: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian observasional analitik dengan pendekatan belah lintang (cross-sectional). Subjek penelitian berjumlah 120 responden yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Pada penelitian ini terdapat variabel bebas yaitu tingkat pendidikan serta variabel terikat yaitu sikap dan pengetahuan tentang rinitis alergi. Analisis data menggunakan uji korelasi Spearman’s rho. Apabila didapatkan hasil p < 0,05 maka hubungan dikatakan bermakna.
Hasil: Hasil analisis bivariat menunjukkan terdapat hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan dengan sikap terkait rinitis alergi (p = 0,022) maupun antara tingkat pendidikan dengan pengetahuan tentang rinitis alergi (p = 0,014).
Kesimpulan: Terdapat hubungan tingkat pendidikan terhadap sikap dan pengetahuan tentang rinitis alergi.
Kata Kunci: Tingkat Pendidikan, Sikap, Pengetahuan, Rinitis Alergi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tingkat Pendidikan, Sikap, Pengetahuan, Rinitis Alergi |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine |
Depositing User: | Upload Mandiri FK |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 08:03 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 08:03 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/28536 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |