Herliani, Vania Humaira and Sofia, Sefri Noventi and Limijadi, Edward Kurnia Setiawan and Ardhianto, Pipin (2024) Hubungan antara Resistensi Paru dengan Petanda Hematologi pada Pasien Penyakit Jantung Bawaan Asianotik. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK-KTI)
ABSTRAK-KTI.pdf Download (31kB) |
Abstract
Latar Belakang: Patogenesis Pulmonary hypertension (PH) pada penyakit jantung bawaan (PJB) melibatkan beberapa perubahan pada petanda hematologi, seperti peningkatan rasio neutrofil limfosit (RNL) yang berkorelasi dengan tingkat keparahan PH. Peningkatan aliran darah paru juga memicu peningkatan hemoglobin sebagai kompensasi dan berlangsungnya trombosis in situ.
Tujuan: Menganalisis hubungan antara resistensi paru dengan petanda hematologi pada pasien PJB asianotik.
Metode: Penelitian observasional retrospektif ini melibatkan 100 pasien PJB asianotik di RSUP Dr. Kariadi, Semarang periode 2021-2023. Resistensi paru dievaluasi berdasarkan nilai mPAP, PVR, PVRi, dan rasio PVR/SVR dari kateterisasi jantung kanan. Petanda hematologi yang digunakan adalah kadar hemoglobin, RNL, dan jumlah trombosit.
Hasil: Terdapat adanya korelasi positif lemah yang signifikan antara nilai mPAP dan PVR/SVR dengan kadar hemoglobin (p=0,016 dengan r=0,241 dan p=0,006 dengan r=0,276). Korelasi positif sedang didapatkan antara nilai PVR dan PVRi dengan kadar hemoglobin (p=<0,001 dengan r=0,418 dan p=<0,001 dengan r=0,407). Terdapat adanya korelasi positif sangat lemah yang tidak bermakna antara nilai mPAP, PVR, PVRi dengan nilai RNL (p=0,365 dengan r=0,092; p=0,526 dengan r=0,064; p=0,067 dengan r=0,184). Sementara itu, didapatkan korelasi negatif sangat lemah antara nilai PVR/SVR dengan RNL (p=0,209 dengan r=-0,127). Terdapat adanya korelasi negatif sangat lemah yang tidak bermakna antara parameter resistensi paru dengan jumlah trombosit. Uji multivariat menunjukkan jenis defek PJB asianotik memengaruhi kadar hemoglobin (p=0,004).
Kesimpulan: Terdapat adanya hubungan yang bermakna antara resistensi paru dengan kadar hemoglobin. Sementara itu, tidak ditemukan adanya korelasi yang bermakna antara resistensi paru dengan nilai RNL dan jumlah trombosit.
Kata kunci: Penyakit jantung bawaan asianotik, Petanda hematologi, Resistensi Paru.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penyakit jantung bawaan asianotik, petanda hematologi, resistensi Paru |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine |
Depositing User: | Upload Mandiri FK |
Date Deposited: | 24 Dec 2024 08:35 |
Last Modified: | 24 Dec 2024 08:35 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/28246 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |