Jiddan, Firman and Uddin, Ilham and Nugraheni, Arwinda and Utami, Sulistiyati Bayu (2024) Perubahan Fungsi Ginjal pada Pasien Chronic Coronary Syndrome yang Menjalani Percutaneous Coronary Intervention. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK-KTI)
ABSTRAK-KTI.pdf Download (157kB) |
Abstract
Latar Belakang: Tindakan Percutaneous Coronary Intervention dengan penggunaan kontras dapat memengaruhi fungsi ginjal. Terdapat beberapa faktor yang memengaruhi perubahan fungsi ginjal pasca PCI.
Tujuan: Menganalisis perubahan fungsi ginjal pada pasien Chronic Coronary Syndrome yang menjalani Percutaneous Coronary Intervention dan faktor-faktor yang memengaruhinya.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan desain cross-sectional. Pemeriksaan kadar kreatinin sebelum dan sesudah tindakan PCI dilakukan pada 76 sampel dan dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Selanjutnya dilakukan uji Generalized Linear Model (GLM) untuk menguji pengaruh karakterisik pasien terhadap perubahan kadar kreatinin.
Hasil: Hasil pemeriksaan kadar kreatinin sebelum PCI menunjukkan rata-rata 1.33 ± 0.30 mg/dl dan 1.38 ± 0.50 mg/dl pada kreatinin setelah PCI. Hasil Uji Wilcoxon menunjukkan hasil nilai p = 0.969 yang berarti tidak terdapat perubahan kadar kreatinin sebelum dan sesudah PCI tidak bermakna secara signifikan. Pada uji GLM, terdapat hubungan yang signifikan antara dislipidemia (p= 0.017), volume kontras (p= 0.005), dan lama intervensi (p= 0.018) terhadap perubahan kadar kreatinin pasca PCI. Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara usia (p= 0.727), jenis kelamin (p= 0.440), berat badan (p= 0.238), hipertensi (p= 0.205), diabetes melitus (p= 0.112), IMT (p= 0.534), jenis kontras (p= 0.665), dan jumlah pembuluh darah (p= 0.585) terhadap perubahan kadar kreatinin pasca PCI.
Simpulan: Tidak terdapat perubahan kadar kreatinin yang bermakna pada pasien chronic coronary syndrome yang menjalani percutaneous coronary intervention. dislipidemia, volume kontras, dan lama intervensi berpengaruh terhadap perubahan fungsi ginjal pasca tindakan PCI.
Kata Kunci: Percutaneous coronary intervention, Chronic coronary syndrome, Fungsi ginjal, Kreatinin
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Percutaneous coronary intervention, Chronic coronary syndrome, Fungsi ginjal, Kreatinin |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine |
Depositing User: | Upload Mandiri FK |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 01:27 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 01:27 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/28238 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |