Soffanto, Syahrendra and Wikanta, Edmond Rukmana and Tjahjono, Kusmiyati and Istiadi, Hermawan (2024) Karakteristik Pasien Yang Mengalami Kekambuhan Karsinoma Payudara Pada Pasien Wanita Di Rumah Sakit Wongsonegoro. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK-KTI)
ABSTRAK-KTI.pdf Download (70kB) |
Abstract
Latar Belakang : Angka penderita karsinoma payudara yang menjadikannya sebagai keganasan dengan angka kematian tertinggi kedua di Indonesia. Tingginya angka kejadian tersebut juga diikuti angka kejadia kekambuhan karsinoma payudara yang tinggi. Kekambuhan karsinoma payudara dapat disebabkan beberapa faktor, seperti status menopause, ekspresi reseptor hormonal, dan keterlibatan kelenjar getah bening. Tujuan : Mengetahui karakteristik pasien yang mengalami kekambuhan karsinoma payudara pada pasien wanita di Rumah Sakit Wongsonegoro. Metode : Penelitian ini menggunakan jenis penelitian observasional yang dirancang secara deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Sakit Wongsonegoro dan jumlah sampel diambil dengan cara total sampling yang memperhatikan kriteria inklusi dan eksklusi. Penelitian ini menggunakan data sekunder rekam medis. Hasil : Dari 8 total pasien yang mengalami kekambuhan karsinoma payudara, 5 di antaranya belum mengalami status menopause (62,5%), 5 di antaranya juga berasal dari grade III (62,5%), keseluruhan pasien memiliki jenis invasive carcinoma mammae of non-special type, mayoritas di antaranya bertipe Luminal B (37,5%) dan HER2+ (37,5%), keseluruhan pasien memiliki keterlibatan kelenjar getah bening (100%), dan 5 pasien di antaranya membutuhkan waktu < 1 tahun untuk terjadi kekambuhan (62,5%). Kesimpulan : Mayoritas pasien yang mengalami kekambuhan karsinoma payudara belum mengalami menopause, termasuk ke dalam grade III, berjenis invasive carcinoma mammae of non-special type, memiliki tipe luminal B atau HER2+, mengalami invasi pada kelenjar getah bening, dan kambuh sebelum 1 tahun pasca pengobatan. Kata kunci : karakteristik, karsinoma payudara, kekambuhan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | karakteristik, karsinoma payudara, kekambuhan |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Medicine |
Depositing User: | Upload Mandiri FK |
Date Deposited: | 21 Nov 2024 04:17 |
Last Modified: | 21 Nov 2024 04:17 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/27590 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |