Search for collections on Undip Repository

Pengaruh Ekstrak Daun Kencana Ungu (Ruellia tuberosa Linn) Konsentrasi 15%, 20% dan 25% Terhadap Streptococcus Mutans In Vitro

Khusna, Amalia and Santoso, Oedijani and Kardinoto, Bintoro (2024) Pengaruh Ekstrak Daun Kencana Ungu (Ruellia tuberosa Linn) Konsentrasi 15%, 20% dan 25% Terhadap Streptococcus Mutans In Vitro. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of ABSTRAK KTI] Text (ABSTRAK KTI)
AMALIA KHUSNA-22010221120002-KTI-ABSTRAK.pdf

Download (106kB)

Abstract

Latar belakang: Bakteri yang berperan dalam proses pembentukan karies superfisial adalah Streptococcus mutans. Penggunaan agen antikaries klorheksidin memiliki efek samping apabila dikonsumsi dalam jangka panjang. Tanaman herbal di Indonesia dapat dijadikan alternatif sebagai agen antibakteri yaitu daun kencana ungu (Ruellia tuberosa Linn) dengan kandungan metabolit sekunder yang berpotensi dalam menghambat pertumbuhan bakteri penyebab karies. Tujuan: Mengetahui pengaruh ekstrak daun kencana ungu pada konsentrasi 15%, 20% dan 25% dalam menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans. Metode: Penelitian ini merupakan eksperimental laboratories yang dilakukan secara in vitro menggunakan desain penelitian post-test only control group design. Penelitian ini menggunakan 5 kelompok perlakuan dengan 5 kali pengulangan. Pengujian menggunakan metode difusi cakram dengan pengukuran diameter zona hambat yang terbentuk di sekitar kertas cakram. Data dianalisis menggunakan uji parametrik one way ANOVA. Hasil: Ekstrak daun kencana ungu (Ruellia tuberosa Linn) pada konsentrasi 15%, 20%, dan 25% berpengaruh dalam menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans dengan rerata diameter zona hambat diantaranya 8,40 mm, 9,55 mm, dan 10,57 mm. Hasil uji parametrik one way ANOVA didapatkan nilai p<0,05 yang berarti terdapat perbedaan signifikan kemampuan aktivitas antibakteri pada seluruh kelompok perlakuan. Kesimpulan: Ekstrak daun kencana ungu (Ruellia tuberosa Linn) berpengaruh dalam menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans dan zona hambat paling besar adalah konsentrasi 25%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata kuci: Ruellia tuberosa Linn, diameter zona hambat, Streptococcus mutans
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Dentistry
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 12 Nov 2024 06:19
Last Modified: 12 Nov 2024 06:19
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/27395

Actions (login required)

View Item View Item