ANDINI, ELYSIA PUTRI and Rukmi, MG Isworo and Utami, Widyaningrum (2024) UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI SPRAY GEL EKSTRAK ETANOL 96% DAUN JAMBU BOL (Syzygium malaccensis L.) TERHADAP BAKTERI Stapylococcus aureus. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text (ABSTRAK)
ELYSIA PUTRI ANDINI.pdf Download (37MB) |
Abstract
Latar Belakang : Penyakit infeksi kulit seperti Staphylococcal scalded skin syndrome disebabkan oleh bakteri S.aureus. Daun jambu bol mengandung senyawa metabolit sekunder yang berpotensi sebagai antibakteri dan mampu menjadi alternatif pengobatan infeksi kulit. Ekstrak etanol 96% daun jambu bol diformulasikan menjadi sediaan spray gel untuk meningkatkan sistem penghantaran obat ke area luka kulit infeksi. Tujuan : mengetahui senyawa metabolit sekunder ekstrak etanol 96% daun jambu bol, aktivitas antibakteri ekstrak; KHM; dan kesetaraan ekstrak dengan antibiotik, aktivitas antibakteri serta sifat fisik spray gel ekstrak. Metode : Daun jambu bol disoxhletasi dengan etanol 96%. Ekstrak diskrining fitokimia dengan KLT, diuji aktivitas antibakteri dan kesetaraan terhadap antibiotik clindamycin HCl. Penentuan KHM ekstrak metode pengenceran bertingkat. Ekstrak konsentrasi 5% diformulasikan menjadi sediaan spray gel dan evaluasi sediaan. Uji aktivitas antibakteri spray gel ekstrak. Data dianalisis menggunakan uji statistik One Way ANOVA. Hasil : Ekstrak etanol 96% daun jambu bol mengandung senyawa flavonoid, steroid, dan tanin. Diameter zona hambat ekstrak jambu bol dengan konsentrasi 5 – 30% adalah 11,41 – 18,88 mm. Ekstrak 1 mg/ml setara dengan 0,53×10 -4 mg/ml antibiotik clindamycin HCl dengan nilai KHM 0,3%. Spray gel ekstrak 5% memiliki rata - rata diameter zona hambat 17,88 mm terhadap bakteri S.aureus. Evaluasi sifat fisik spray gel ekstrak memenuhi kriteria persyaratan. Kesimpulan : Ekstrak etanol 96% daun jambu bol memiliki aktivitas antibakteri. Ekstrak 1 mg/ml setara dengan 0,53×10 -4 mg/ml antibiotik clindamycin HCl, serta nilai KHM ekstrak yaitu konsentrasi 0,3%. Spray gel memiliki aktivitas antibakteri dan sifat fisiknya memenuhi kriteria persyaratan. Kata Kunci : Antibakteri, difusi cakram, spray gel, Staphylococcus aureus, Syzygium malaccensis.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Antibakteri, difusi cakram, spray gel, Staphylococcus aureus, Syzygium malaccensis. |
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Pharmacy |
Depositing User: | heni lutfiatun |
Date Deposited: | 06 Nov 2024 03:54 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 03:54 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/27091 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |