Search for collections on Undip Repository

Uji Efek Ekstrak Etanol Daun Jambu Biji (Psidium guajava L.) terhadap Jumlah dan Hitung Jenis Leukosit Tikus Wistar yang Diinduksi Lipopolisakarida

Putri, Nabila Maitsa Kalyana Ayu and Mahati, Endang and Utomo, Astika Widy and Batubara, Lusiana (2024) Uji Efek Ekstrak Etanol Daun Jambu Biji (Psidium guajava L.) terhadap Jumlah dan Hitung Jenis Leukosit Tikus Wistar yang Diinduksi Lipopolisakarida. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of ABSTRAK-KTI] Text (ABSTRAK-KTI)
ABSTRAK-KTI.pdf

Download (27kB)

Abstract

Latar Belakang: Leukositosis dapat terjadi karena adanya ketidakseimbangan antara respons sitokin pro-inflamasi dan antiinflamasi akibat sepsis. Flavonoid jenis kuersetin yang terkandung di dalam daun jambu biji dinilai mampu berperan sebagai antibakteri. Adanya kandungan flavonoid yang berperan sebagai antiinflamasi pada daun jambu biji dinilai mampu menurunkan risiko leukositosis yang merupakan manifestasi klinis dari kejadian infeksi. Tujuan: Mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun jambu biji terhadap jumlah dan hitung jenis leukosit tikus wistar yang diinduksi lipopolisakarida. Metode: Penelitian ini dilakukan dengan metode true experimental post-test only group design menggunakan 20 ekor tikus wistar yang dibagi menjadi 4 kelompok yakni kelompok KS yang hanya diberikan pakan standar; kelompok K(-) yang diberikan induksi lipopolisakarida 5 mg/kgBB; kelompok P1 diberikan induksi lipopolisakarida 5 mg/kgBB serta ekstrak etanol daun jambu biji 100 mg/kgBB; dan kelompok P2 yang diberikan induksi lipopolisakarida 5 mg/kgBB serta ekstrak etanol daun jambu biji 200 mg/kgBB. Wistar rat blood samples were analyzed using a blood cell counter. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji normalitas Saphiro-Wilk kemudian dilanjutkan dengan uji Kruskal-Wallis untuk jumlah total leukosit, basofil, eosinofil, serta neutrofil segmen dan uji One Way Anova untuk jumlah monosit dan limfosit. Hasil: Tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada jumlah total leukosit (p = 0,419), jumlah basofil (p = 1), jumlah eosinofil (p = 0,992), jumlah neutrofil segmen (p = 0,345), jumlah monosit (p = 0,869), dan jumlah limfosit (p = 0,361) antar kelompok. Simpulan: Pemberian ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) tidak dapat menurunkan jumlah total leukosit dan hitung jenis leukosit baik basofil, eosinofil, neutrofil segmen, monosit, serta limfosit tikus wistar yang diinduksi lipopolisakarida.
Kata Kunci: ekstrak etanol daun jambu biji, lipopolisakarida, leukosit, sepsis

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: ekstrak etanol daun jambu biji, lipopolisakarida, leukosit, sepsis
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Medicine
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 04 Nov 2024 06:57
Last Modified: 04 Nov 2024 06:57
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/26884

Actions (login required)

View Item View Item