Search for collections on Undip Repository

Hubungan Pengetahuan Gizi dan Ketahanan Pangan dengan Status Gizi pada Lady Companion (LC) di Paguyuban Karaoke Argorejo Kota Semarang

Nur Azizah, Syifa and Rustanti, Ninik and Probosari, Enny and Rizqiawan, Angga Hubungan Pengetahuan Gizi dan Ketahanan Pangan dengan Status Gizi pada Lady Companion (LC) di Paguyuban Karaoke Argorejo Kota Semarang. -. (Unpublished)

[img] Text
Abstrak-Syifa Nur Azizah.pdf

Download (302kB)

Abstract

Latar Belakang: Lady Companion (LC) merupakan kelompok yang perlu diperhatikan karena berisiko mengalami kekurangan pangan dan masalah gizi. Hal ini dikaitkan dengan kondisi ekonomi dan tingkat pendidikan mereka yang terbatas sehingga perlu dianalisis tingkat pengetahuan gizi dan status ketahanan pangan serta bagaimana hubungannya dengan status gizi.
Tujuan: Mengetahui hubungan antara pengetahuan gizi dan ketahanan pangan dengan status gizi LC.
Metode: Penelitian cross-sectional dengan 93 subjek pekerja LC di Paguyuban Karaoke Argorejo Kota Semarang. Variabel penelitian meliputi pengetahuan gizi, ketahanan pangan, status gizi (IMT), usia, tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, dan rerata pengeluaran untuk pangan. Analisis statistik dilakukan menggunakan uji rank spearman dan regresi linear berganda.
Hasil: Mayoritas subjek pada penelitian ini berusia 18 – 25 tahun. Terdapat 48,4% subjek yang menempuh pendidikan hingga SMP; 41,9% memiliki pendapatan sejumlah > Rp 3.500.000 dalam sebulan; 71% memiliki rerata pengeluaran untuk pangan sejumlah ≥ Rp 737.193. Subjek cenderung mengalami status gizi normal dengan persentase 54,8%. Kebanyakan subjek memiliki tingkat pengetahuan gizi kurang sebesar 49,5% dan mengalami kondisi rawan pangan ringan sebesar 44,1%. Pengetahuan gizi, ketahanan pangan, dan usia berhubungan signifikan dengan status gizi (r=-0,452, p=0,000; r=-0,265, p=0,010; p=0,000). Pengetahuan gizi merupakan variabel yang paling berhubungan dengan status gizi (B=-2,173).
Simpulan: Pengetahuan gizi, ketahanan pangan, dan usia memiliki hubungan yang bermakna terhadap status gizi LC.
Kata Kunci: Status gizi, pengetahuan gizi, ketahanan pangan, LC

Item Type: Article
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Nutrition Science
Depositing User: Pustakawan Gizi
Date Deposited: 15 Aug 2024 09:05
Last Modified: 15 Aug 2024 09:05
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/25674

Actions (login required)

View Item View Item