Search for collections on Undip Repository

Hubungan Faktor Sosial Ekonomi Serta Riwayat Menderita COVID-19 Dengan Kecemasan COVID-19

Saputra, Mudita and Anies, Anies and Himawan, Ari Budi and Nugraheni, Arwinda (2024) Hubungan Faktor Sosial Ekonomi Serta Riwayat Menderita COVID-19 Dengan Kecemasan COVID-19. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[thumbnail of MUDITA SAPUTRA-22010119120032-KTI-ABSTRAK] Text (MUDITA SAPUTRA-22010119120032-KTI-ABSTRAK)
MUDITA SAPUTRA-22010119120032-KTI-ABSTRAK.pdf

Download (186kB)

Abstract

Latar Belakang : Kecemasan adalah suatu perasaan yang memiliki afek negatif dan tidak menyenangkan yang disertai perubahan secara fisiologis maupun psikologis sebagai reaksi seseorang terhadap situasi berbahaya atau mengancam. Kecemasan selama pandemic COVID-19 dipengaruhi berbagai faktor, salah satunya adalah faktor sosial dan faktor ekonomi serta riwayat infeksi COVID-19.
Tujuan : Menganalisis hubungan faktor sosial ekonomi serta riwayat infeksi COVID-19 dengan kecemasan COVID-19.
Metode : Penelitian analitik observasional dengan desain cross-sectional, menggunakan analisis multivariat melalui uji regresi logistik dengan nilai P < 0,05 dianggap signifikan secara statistik. Subjek penelitian : masyarakat Indonesia yang memiliki keluarga dan tinggal satu rumah bersama keluarganya di wilayah kerja 5 Puskesmas Kota Semarang (Bandarharjo, Rowosari, Karangdoro, Halmahera, dan Kedungmundu). Data penelitian didapat dari pengisian kuesioner oleh responden.
Hasil : Hasil uji regresi logistik didapatkan status ekonomi memiliki hubungan bermakna terhadap kecemasan COVID-19 (p=0,018, p<0,05).
Kesimpulan : Status ekonomi menjadi faktor risiko paling berpengaruh terhadap kecemasan COVID-19.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: kecemasan, covid-19, sosial, ekonomi.
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Medicine
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 13 Aug 2024 02:26
Last Modified: 13 Aug 2024 02:26
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/25511

Actions (login required)

View Item View Item