Search for collections on Undip Repository

RANCANG BANGUN PURWARUPA SISTEM DETEKTOR GAS BERBASIS IoT SEBAGAI USAHA KESELAMATAN DI KAPAL

SUWARDANA, SADDAM PRABASWARA (2024) RANCANG BANGUN PURWARUPA SISTEM DETEKTOR GAS BERBASIS IoT SEBAGAI USAHA KESELAMATAN DI KAPAL. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
S_SADDAM PRABASWARA SUWARDANA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
S_SADDAM PRABASWARA SUWARDANA Cover.pdf - Published Version

Download (35kB)
[img] Text
S_SADDAM PRABASWARA SUWARDANA Abstrak.pdf - Published Version

Download (9kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji rancang bangun purwarupa sistem detektor gas berbasis IoT sebagai bagian dari
prosedur keamanan pada kapal tanker yang khusus mengangkut LNG. Deteksi dini kebocoran gas menjadi penting
dalam konteks transportasi LNG yang sensitif dan berisiko tinggi, untuk mencegah kecelakaan serius dan dampak
negatif terhadap lingkungan laut. Penelitian ini mengusulkan sistem detektor gas yang terhubung dengan jaringan IoT,
memungkinkan pemantauan kontinu dan real-time terhadap kondisi gas di dalam kapal. Penempatan alat prototype di
dalam double hull memberikan keuntungan penting dalam konteks ilmiah. Alat prototype dilengkapi dengan pengujian
LED yang dilakukan tiga kali percobaan. Hasil percobaan menunjukkan bahwa lampu LED berwarna merah menyala
sebagai indikasi kebocoran gas, sedangkan lampu LED berwarna hijau menunjukkan kondisi gas aman dalam alat
prototype. Metode desain sistem mencakup pemilihan sensor gas yang tepat, pengembangan perangkat keras yang
handal, dan penggunaan teknologi IoT untuk pengiriman data deteksi gas secara langsung ke pusat kendali.
Implementasi sistem melibatkan integrasi perangkat keras dan perangkat lunak, pengujian keandalan sistem, serta
evaluasi kinerja dalam simulasi dan situasi nyata. Hasil pengujian prototipe menunjukkan respons serupa pada
penggunaan gas portable, korek api, dan kompor gas. Ketika terjadi kebocoran gas, buzzer aktif dan indikator LED
berwarna merah. Sensor pertama berbunyi pada detik 0,74 dalam pengujian gas portable, detik 0,55 dalam pengujian
korek api, dan detik 1,84 dalam pengujian kompor gas. Demikianlah, sistem yang digunakan memberikan respons yang
konsisten dan dapat diandalkan dalam mendeteksi kebocoran gas. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam
pengembangan teknologi keamanan maritim yang lebih baik, melindungi lingkungan laut dan menjaga keselamatan
operasi transportasi LNG.
Kata Kunci: IoT, LNG, Arduino, Sensor Gas

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: IoT, LNG, Arduino, Sensor Gas
Subjects: Engineering
Divisions: School of Vocation > Diploma in Ship Building
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 17 Jul 2024 01:39
Last Modified: 17 Jul 2024 01:39
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/25042

Actions (login required)

View Item View Item