Search for collections on Undip Repository

Efektivitas Ekstrak Moringa oleifera sebagai Terapi Adjuvan terhadap Kadar Serum IL-6 Pasien Reaksi Kusta Tipe 1

An Nidha, Amalia and Yuniati, Renni and MUNDHOFIR, FARMADITYA EKA PUTRA (2024) Efektivitas Ekstrak Moringa oleifera sebagai Terapi Adjuvan terhadap Kadar Serum IL-6 Pasien Reaksi Kusta Tipe 1. Masters thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text (AMALIA AN NIDHA-22010122410001-TESIS-ABSTRAK)
AMALIA AN NIDHA-22010122410001-TESIS-ABSTRAK.pdf

Download (157kB)

Abstract

Latar Belakang: Reaksi Kusta adalah suatu episode hipersensitivitas akut yang dapat terjadi sebelum, saat, atau setelah pengobatan. Beberapa kasus, reaksi kusta yang parah dapat mengancam jiwa pasien. Interleukin-6 (IL-6) adalah sitokin multifungsi terlibat dalam regulasi respon imun, peradangan, reaksi fase akut, dan pertumbuhan hematopoietik. Pada reaksi kusta IL-6 menginduksi respon inflamasi akut saat disintesis di lokasi infeksi oleh sel-sel inflamasi. Moringa oleifera diketahui memiliki senyawa bioaktif yang memiliki fungsi biologis salah satunya anti-inflamasi. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas dari ekstrak Moringa oleifera sebagai terapi Adjuvan terhadap kadar serum IL-6 pasien dengan Reaksi Kusta Tipe 1.

Metode: Penelitian ini menggunakan studi eksperimental dengan desain pre and post randomized single blinded controlled trial. Sampel pada penelitian ini adalah pasien kusta dengan reaksi tipe 1 yang berkunjung ke Poliklinik Kulit atau dirawat di RSUD dr. Rehatta Provinsi Jawa Tengah pada bulan Desember 2023 – April 2024 dengan jumlah 22 subjek yang dibagi kedalam dua kelompok yaitu kontrol dan perlakuan. Subjek pada kelompok perlakuan mendapatkan terapi Metilprednisolon dan ekstrak Moringa oleifera 2gr/hari. Sedangkan pada kelompok kontrol hanya mendapatkan terapi Metilprednisolon yang dilakukan selama 4 minggu. Kadar IL-6 pretest dan postest dilakukan menggunakan metode Enzyme-linked immunosorbent assay (ELISA). Selain kadar IL-6 pasien juga dinilai perbaikan klinis berdasarkan tabel disabilitas kusta menurut World Health Organization (WHO) pretest dan postest.

Hasil: Analisis perbedaan kadar serum IL-6 dan perbaikan klinis pretest dan postest menggunakan uji Wilcoxon pada kelompok perlakuan didapatkan nilai p=0,155 untuk kadar IL-6 dan nilai p=0,083 untuk perbaikan klinis dan kontrol p=0,110 untuk kadar IL-6 dan p=0,317 pada perbaikan klinis. Sedangkan perbedaan antar kelompok perlakuan dan kontrol dengan uji Mann Whitney menunjukkan nilai p=0,412 untuk kadar IL-6 dan nilai p=0,280 untuk perbaikan klinis pada postest. Sehingga dapat dilihat bahwa tidak terdapat perbedaan yang bermakna (p>0,05) antara pretest dan postest serta perbandingan antar kelompok.

Kesimpulan: Pemberian terapi adjuvan ekstrak Moringa oleifera 2gr/hr tidak berpengaruh terhadap kadar serum IL-6 dan perbaikan klinis pada pasien reaksi kusta tipe 1.

Kata Kunci: Moringa oleifera, Adjuvan, Kadar IL-6, Reaksi Kusta Tipe I

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Moringa oleifera, Adjuvan, Kadar IL-6, Reaksi Kusta Tipe I
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Master Program in Biomedical Science
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 04 Jul 2024 04:32
Last Modified: 04 Jul 2024 04:32
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24573

Actions (login required)

View Item View Item