Search for collections on Undip Repository

Model Pembobotan Geografis Regresi Logistik untuk Prediksi Curah Hujan di Indonesia

Safira, Rafika Izza (2024) Model Pembobotan Geografis Regresi Logistik untuk Prediksi Curah Hujan di Indonesia. Undergraduate thesis, UNDIP.

[img] Text
18 DAPUS - Tugas Fika.pdf

Download (215kB)
[img] Text
File 1 - Tugas Fika.pdf

Download (1MB)
[img] Text
File 2 - Tugas Fika.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

"Di wilayah tropis, curah hujan merupakan salah satu unsur iklim yang paling tinggi keragamannya. Karakteristik curah hujan di berbagai daerah tentunya tidak sama. Berbagai faktor dapat mempengaruhi intensitas curah hujan, diantaranya tekanan udara, kelembaban udara, dan suhu. Dimana setiap wilayah memiliki pengaruh variabel yang berbeda bergantung pada kondisi lokasi. Model Geographically Weighted Logistic Regression (GWLR) atau model pembobotan geografis regresi logistik digunakan untuk melihat hubungan antarvariabel serta memprediksikan curah hujan di Indonesia. GWLR merupakan salah satu metode statistika yang digunakan dalam menganalisis keragaman spasial yang menggunakan matriks pembobot yang besarnya tergantung pada kedekatan antar lokasi serta menghasilkan estimasi parameter model yang bersifat lokal untuk setiap lokasi dan berbeda dengan lokasi lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk memodelkan hubungan tekanan udara, kelembaban udara, dan suhu udara terhadap tingkat curah hujan di setiap provinsi di Indonesia dengan GWLR kemudian dibandingkan dengan model yang menggunakan regresi logistik biner. Perhitungan dilakukan menggunakan aplikasi Rstudio. Hasil dari perhitungan tersebut menunjukkan bahwa model yang dibangun menggunakan GWLR lebih baik dibandingkan menggunakan regresi logistik biner. Karena berdasarkan nilai AIC (Akaike’s Information Criterion), model yang dibangun menggunakan GWLR dianggap memiliki keseimbangan yang lebih baik antara kesesuaian dan kompleksitas.
Kata kunci : pembobotan geografis, regresi logistik, curah hujan"

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Sciences and Mathemathic
Divisions: Faculty of Science and Mathematics > Department of Mathematics
Depositing User: Nurcahya Yulian
Date Deposited: 01 Jul 2024 01:59
Last Modified: 01 Jul 2024 01:59
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24507

Actions (login required)

View Item View Item