Ayuningtyas, Tandria Shinta (2024) PENGARUH TINGKAT KEPENTINGAN DAN PARTISIPASI MASYARAKAT TERHADAP EFEKTIVITAS PEMAHAMAN LAYANAN SISTEM ADMINISTRASI KENDARAAN PAJAK ONLINE (SAKPOLE) DI KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro.
Full text not available from this repository.Abstract
Pajak, termasuk pajak kendaraan bermotor, penting untuk pendapatan negara dan
kesejahteraan masyarakat. Daerah memiliki wewenang mengelola pajak sesuai UndangUndang untuk mendukung otonomi daerah. Meskipun jumlah kendaraan terus meningkat,
penerimaan pajak belum maksimal karena ketidakpatuhan wajib pajak. Aplikasi SAKPOLE
diperkenalkan untuk mempermudah pembayaran pajak secara online, namun masih
menghadapi kendala teknis dan rendahnya pemahaman masyarakat terhadap teknologi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Tingkat Kepentingan dan Partisipasi
Masyarakat Terhadap Efektivitas Pemahaman Layanan Aplikasi Sistem Administrasi
Pemahaman Layanan Aplikasi Sistem Administrasi Kendaraan Pajak Online (SAKPOLE) di
Kota Semarang.
Sampel yang digunakan sebanyak 100 responden yang diambil dengan teknik simple
random sampling. Data penelitian diperoleh dengan menyebarkan kuesioner. Teknik
pengolahan data menggunakan uji validitas, reliabilitas, analisis regresi linear berganda, uji t,
uji F, dan koefisien determinasi.
Hasil penelitian ini adalah secara parsial dan simultan tingkat kepentingan dan
partisipasi masyarakat berpengaruh terhadap efektivitas pemahaman layanan Aplikasi Sistem
Administrasi Pemahaman Layanan Aplikasi Sistem Administrasi Kendaraan Pajak Online
(SAKPOLE) di Kota Semarang. Samsat Kota Semarang perlu meningkatkan partisipasi
masyarakat dalam memberikan masukan tentang layanan SAKPOLE dan memastikan
transparansi informasi yang lebih baik. Masyarakat harus lebih aktif mengikuti sosialisasi
dan pelatihan SAKPOLE serta meningkatkan literasi teknologi. Penelitian mendatang
sebaiknya memperluas variabel penelitian, menggunakan sampel yang lebih besar, dan
mengadopsi metode penelitian yang beragam untuk memahami penggunaan SAKPOLE
secara menyeluruh.
Kata kunci: Tingkat Kepentingan, Partisipasi Masyarakat, Efektivitas Pemahaman Layanan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Science and Political Science |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Public Administration |
Depositing User: | Users 162 not found. |
Date Deposited: | 27 Jun 2024 08:29 |
Last Modified: | 27 Jun 2024 08:29 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24282 |
Actions (login required)
View Item |