Search for collections on Undip Repository

PENGARUH CELEBRITY ENDORSEMENT TERHADAP REPURCHASE INTENTION PRODUK LE MINERALE DENGAN BRAND CREDIBILITY SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA MAHASISWA UNIVERSITAS DIPONEGORO

Pranawa, Rambang Reswara Lintang (2024) PENGARUH CELEBRITY ENDORSEMENT TERHADAP REPURCHASE INTENTION PRODUK LE MINERALE DENGAN BRAND CREDIBILITY SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA MAHASISWA UNIVERSITAS DIPONEGORO. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Bab 1.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab 2.pdf - Submitted Version

Download (242kB)
[img] Text
Bab 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (758kB)
[img] Text
Bab 4.pdf - Submitted Version

Download (110kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (191kB)

Abstract

Industri Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) mengalami perkembangan yang
sangat pesat sebagai industri yang strategis. Setiap perusahaan berusaha untuk
menguasai pasar sehingga melakukan berbagai strategi pemasaran untuk dapat
bersaing dan bertahan pada industri tersebut. Le Minerale merupakan salah satu
merek air minum dalam kemasan dalam negeri yang saat ini sedang gencar
melakukan pemasaran menggunakan selebriti.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Celebrity Endorsement
terhadap Repurchase Intention melalui Brand Credibility sebagai variabel
intervening. Tipe penelitian ini adalah explanatory research dengan teknik nonprobability sampling menggunakan metode propotional sampling dan purposive
sampling secara multistage. Populasi yang digunakan adalah seluruh mahasiswa
Universitas Diponegoro Semarang yang pernah melakukan pembelian produk air
minum merek Le Minerale dengan sampel berjumlah 100 responden. Analisis data
menggunakan SPSS 25 dimana dilakukan uji validitas, uji reliabilitas, uji koefisien
korelasi, uji koefisien determinasi, analisis regresi linear sederhana, analisis regresi
linear berganda, uji t, uji F, dan uji sobel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa celebrity endorsement memiliki
pengaruh positif dan signifikan terhadap repurchase intention dan brand
credibility, dan brand credibility memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap
repurchase intention. Hasil penelitian ini juga membuktikan bahwa brand
credibility memediasi secara parsial hubungan antara celebrity endorsement
terhadap repurchase intention. Brand Credibility memiliki pengaruh yang lebih
kuat dalam meningkatkan repurchase intention. Penelitian ini mendukung teori
perilaku konsumen, dimana perusahaan perlu memahami keinginan dan kebutuhan
konsumen serta dapat mengembangkan strategi pemasaran yang tepat. Penggunaan
celebrity endorsement ini mampu meningkatkan kepercayaan konsumen akan
merek sehingga kredibilitas merek turut meningkat. Dengan meningkatnya
kredibilitas merek akan timbul minat konsumen untuk melakukan pembelian
produk secara berulang.
Saran dalam penelitian ini adalah Le Minerale diharapkan dapat
memperhatikan lebih dalam aspek-aspek yang dapat mempengaruhi minat beli
ulang produk terutama terkait dengan strategi pemasaran guna meningkatkan
kredibilitas merek dan meningkatkan penjualan.
Kata Kunci: Celebrity Endorsement, Brand Credibility, Repurchase Intention

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Business Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 27 Jun 2024 08:18
Last Modified: 27 Jun 2024 08:18
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24278

Actions (login required)

View Item View Item