Search for collections on Undip Repository

EVALUASI PELAKSANAAN PERATURAN MENTERI PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK NOMOR 18 TAHUN 2019 TENTANG PENYELENGGARAAN FORUM ANAK (Studi Kasus Penyelenggaraan Forum Anak Kota Semarang)

Aosa, Kayla Dea (2024) EVALUASI PELAKSANAAN PERATURAN MENTERI PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK NOMOR 18 TAHUN 2019 TENTANG PENYELENGGARAAN FORUM ANAK (Studi Kasus Penyelenggaraan Forum Anak Kota Semarang). Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK.

[img] Text
COVER, dll..pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (343kB)
[img] Text
BAB 1.pdf - Submitted Version

Download (737kB)
[img] Text
BAB 2.pdf - Submitted Version

Download (171kB)
[img] Text
BAB 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (764kB)
[img] Text
BAB 4.pdf - Submitted Version

Download (64kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (67kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (358kB)

Abstract

Berbicara terkait hak anak, Indeks Komposit Kesejahteraan Anak (IKKA) Nasional pada tahun 2015 menyatakan bahwa partisipasi anak berada di angka 51,29 dari 100. Angka ini merupakan angka terendah dibandingkan dengan hak lainnya seperti hak memperoleh identitas (80,52), tumbuh kembang (67,26), perlindungan (75,63), dan kelangsungan hidup (77,28). Hal ini direspon KemenPPPA dengan mengesahkan Peraturan Menteri PPPA Nomor 18 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Forum Anak. Kemudian pada penelitian ini penulis ingin mengulik seberapa jauh pemerintah daerah benar-benar berkomitmen tentang partisipasi anak dalam proses pembangunan melalui forum anak, terkhusus pada Kota Semarang. Jika benar kategori Utama pada penghargaan KLA telah dicapai, maka sudah seharusnya Pelembagaan Partisipasi Anak melalui penyelenggaraan Forum Anak Kota Semarang dapat dibuktikan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis naratif. Teori yang peneliti gunakan adalah teori evaluasi kebijakan milik William Dunn serta menggunakan teori partisipasi anak menurut Roger A. Hart. Penelitian ini mengambil data dari tujuh informan yang terdiri dari pengurus forum anak, pendamping forum anak, perwakilan AMPK serta perwakilan pelajar di Kota Semarang.
Hasil evaluasi menggunakan teori Dunn menunjukkan bahwa partisipasi anak melalui penyelenggaraan Forum Anak Kota Semarang (FASE) tidak tercapai hal ini karena pelaksanaanya belum sesuai dengan Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Nomor 18 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Forum Anak. Tidak hanya itu, berdasarkan analisis menggunakan teori partisipasi anak menurut Roger A.Hart penyelenggaraan FASE juga belum dapat disebut sebagai bentuk partisipasi anak yang bermakna. Hal ini karena penyelenggaraan FASE baru sampai pada tangga partisipasi anak yang kedua yaitu decoration dan tangga yang keempat yaitu assigned but informed. Kesimpulannya bahwa kebijakan penyelenggaraan forum anak ini nampaknya membutuhkan usaha dan dorongan yang lebih banyak untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Kata Kunci: Evaluasi Kebijakan, Partisipasi Anak, Forum Anak, Kota Semarang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 26 Jun 2024 05:34
Last Modified: 26 Jun 2024 05:34
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24091

Actions (login required)

View Item View Item