Search for collections on Undip Repository

HUBUNGAN ANTARA PARAMETER OBESITAS, ASUPAN GIZI, AKTIVITAS FISIK, RIWAYAT HIPERTENSI KELUARGA, DAN TINGKAT STRES DENGAN TEKANAN DARAH SISTOLIK DAN DIASTOLIK (STUDI PADA MAHASISWI FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT, UNIVERSITAS DIPONEGORO).

AFIFAH, EUGENIA AZURA (2024) HUBUNGAN ANTARA PARAMETER OBESITAS, ASUPAN GIZI, AKTIVITAS FISIK, RIWAYAT HIPERTENSI KELUARGA, DAN TINGKAT STRES DENGAN TEKANAN DARAH SISTOLIK DAN DIASTOLIK (STUDI PADA MAHASISWI FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT, UNIVERSITAS DIPONEGORO). Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
REPO EUGENIA.pdf - Published Version

Download (436kB)

Abstract

Hipertensi termasuk salah satu isu kesehatan berskala global. Prevalensi hipertensi pada usia muda meningkat selama beberapa dekade terakhir. Faktor risiko hipertensi yang antara lain parameter obesitas, asupan gizi, aktivitas fisik, riwayat hipertensi keluarga, dan tingkat stres. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui korelasi antara parameter obesitas, asupan gizi, aktivitas fisik, riwayat hipertensi keluarga, dan tingkat stres dengan tekanan darah sistolik dan diastolik pada mahasiswi usia 19-24 tahun. Penelitian dilakukan di Semarang pada bulan Oktober 2023-Juni 2024. Desain penelitian ini adalah cross-sectional dengan responden 103 mahasiswi berumur 19-24 tahun, dipilih menggunakan teknik simple random sampling. Pengambilan data meliputi tekanan darah, indeks massa tubuh, persentase lemak tubuh, lingkar pinggang, persentase asupan lemak, asupan serat, natrium, kalium, kalsium, skor aktivitas fisik, riwayat hipertensi keluarga, dan skor tingkat stres. Analisis bivariat menggunakan Rank Spearman, Pearson Product Moment, dan Chi Square. Mayoritas reponden memiliki tekanan darah sistolik (72,8%) dan diastolik (81,6%) normal dengan rerata tekanan darah masing-masing 97,46 ± 9,64 mmHg dan 67,97 ± 7,23 mmHg. Terdapat korelasi bermakna positif antara indeks massa tubuh (p=0,000), persentase lemak tubuh (p=0,000), dan lingkar pinggang (p=0,000) dengan tekanan darah. Terdapat korelasi bermakna antara riwayat hipertensi keluarga dengan tekanan darah diastolik (p=0,031), tetapi tidak dengan sistolik. Tidak terdapat korelasi antara asupan gizi, aktivitas fisik, dan tingkat stres dengan tekanan darah.

Kata kunci : hubungan, parameter obesitas, riwayat hipertensi, tekanan darah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Department of Public Health
Depositing User: endah nurkhayati
Date Deposited: 26 Jun 2024 01:54
Last Modified: 26 Jun 2024 01:54
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24047

Actions (login required)

View Item View Item