Search for collections on Undip Repository

DETAIL ENGINEERING DESIGN INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH DOMESTIK HOTEL SANTIKA LINGGARJATI, KUNINGAN, JAWA BARAT

DZAKY ABDILLAH, FARHAN (2024) DETAIL ENGINEERING DESIGN INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH DOMESTIK HOTEL SANTIKA LINGGARJATI, KUNINGAN, JAWA BARAT. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Farhan Dzaky Abdillah_21080120140165_Repository Tugas Akhir.pdf

Download (744kB)

Abstract

ABSTRAK
Hotel Santika Linggarjati merupakan jenis usaha akomodasi yang dikelola secara
komersial oleh sesorang maupun beberapa orang yang mnyediakan fasilitas kamar
tidur untuk disewakan, pelayanan makan dan minuman, serta pelayanan gedung
serbaguna. Pada keberjalanan aktifitas perhotelan pasti akan menimbulkan
permasalahan lingkungan berupa pencemaran air limbah dikarenakan air limbah
tersebut langsung dialirkan ke drainase terdekat tanpa melalui proses pengolahan
yang baik dan benar. Berdasarkan dengan potensi pencemaran serta dibatasi dengan
peraturan-peraturan mengenai lingkungan yang ada, maka urgensi untuk
membangun sistem pengolahan air limbah yang tepat sangat diperlukan.
Perencanaan ini dimulai dengan perlu mengetahui kuantitas serta kualitas air
limbah yag dihasilkan dari kegiatan perhotelan sehingga nantinya bisa untuk
menentukan alternatif unit pengolahan yang akan diterapkan. Kuantitas air limbah
yang dihasilkan dari aktifitas perhotelan sebesar 180,116 m3/ hari. Beban organik
yang terdapat pada air limbah sebesar BOD (96 mg/l); COD (247 mg/l); TSS (112
mg/l); Ammonia (59); Total Coliform (350.000 mg/l); Minyak dan Lemak (26
mg/l);dan pH (7,2). Perencanaan sistem pengolahan air limbah yang terpilih terdiri
dari unit bar screen, bak ekualisasi, bak integrated fixed film activated sludge
(IFAS), bak sedimentasi , bak sludge holding tank, bak desinfeksi, dan bak effluent.
Kata kunci: Hotel Santika Linggarjati; sistem pengolahan air limbah; air limbah
hotel; IFAS

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 25 Jun 2024 08:17
Last Modified: 25 Jun 2024 08:17
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/24016

Actions (login required)

View Item View Item