Search for collections on Undip Repository

EFEKTIVITAS ¬ OZON BAGGING TERHADAP PROSES PENYEMBUHAN ULKUS LE¬¬PRA: Studi Terhadap Kadar Fibroblas dan Neovaskularisasi

Himawan, Ari Budi and Budiastuti, Asih and Riyanto, Puguh (2024) EFEKTIVITAS ¬ OZON BAGGING TERHADAP PROSES PENYEMBUHAN ULKUS LE¬¬PRA: Studi Terhadap Kadar Fibroblas dan Neovaskularisasi. Masters thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text (ABSTRAK TESIS)
ARI BUDI HIMAWAN-22040719320012-TESIS-ABSTRAK.docx.pdf

Download (158kB)

Abstract

Latar Belakang: Ulkus kusta merupakan salah satu komplikasi penyakit kusta yg dapat menimbulkan disabilitas maupun stigma penderita. Penatalaksanaan ulkus kusta semakin berkembang untuk mendapatkan hasil yang optimal. Ozon telah terbukti memiliki efek antimikroba, antioksidan, dan menstimulasi aktivitas imunoregulasi, yang akan bermanfaat dalam proses penyembuhan ulkus lepra.

Tujuan: Membuktikan efektivitas kombinasi terapi standart ulkus dengan pemberian ozon bagging pada ulkus kusta.

Metode: Uji klinis double blind randomized controlled trial, two group pre and post design. Subyek penelitian pasien ulkus kusta 20 orang, dibagi menjadi dua kelompok A dan B. Kelompok A mendapat terapi standart ulkus berupa irigasi NaCl, debridement, salep antibiotic dan ganti kassa tiap hari, dan kelompok B mendapatkan terapi standart dengan kombinasi ozon bagging dosis dosis 52 g/mL (total volume: 20 – 50 mL) dalam kantung khusus selama 30 menit pengulangan 1x/minggu. Pengambilan jaringan ulkus untuk diperiksa histopatologi dilakukan pada hari ke-0 dan hari ke-14 dengan teknik punch biopsy. Pemeriksaan hisopatologi dengan pengecatan HE untuk melihat jumlah sek fibroblast dan sel kapiler pada sediaan.

Hasil: Peningkatan rerata jumlah sel fibroblast secara bermakna pada kelompok perlakuan 23,92+13,91 dibanding kelompok kontrol 5,96+9,01 (p=0,003; uji t-tidak berpasangan). Peningkatan rerata jumlah sel kapiler secara bermakna pada kelompok perlakuan 2,06+1,5 dibanding kelompok kontrol 0,86+0,85 (p=0,04; uji t-tidak berpasangan). Tidak ditemukan adanya efek samping paska Tindakan ozon.

Simpulan: Tatalaksana terapi standart dan dikombinasi ozon bagging efektif meningkatkan fibroblast dan neovaskularisasi pada jaringa ulkus kusta.

Kata Kunci: Ulkus kusta, ozone, fibroblast, neovaskularisasi

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Ulkus lepra, ozone, fibroblast, neovaskularisasi
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Master Program of Specialist Medical
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 25 Jun 2024 05:14
Last Modified: 25 Jun 2024 05:14
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/23903

Actions (login required)

View Item View Item