Search for collections on Undip Repository

ANALISIS PUBLIC PRIVATE PARTNERSHIP DALAM PENGEMBANGAN DESTINASI WISATA DI DESA WISATA CONTO KABUPATEN WONOGIRI

Lisa, Chetrin Aurel (2024) ANALISIS PUBLIC PRIVATE PARTNERSHIP DALAM PENGEMBANGAN DESTINASI WISATA DI DESA WISATA CONTO KABUPATEN WONOGIRI. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB II.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Submitted Version

Download (836kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (906kB)
[img] Text
Lampiran .pdf - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

Dalam penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Public Private Partnership dalam pengembangan destinasi wisata pada Desa Wisata Conto Kabupaten Wonogiri dan menganalisis faktor keberhasilan Public Private Partnership. Penulis menggunakan teori prinsip-prinsip Public Private Partnership menurut Satyanaryama dan Yescombe serta menganalisis faktor menurut teori Kurniadi. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yaitu prinsip – prinsip public private partnership dalam pengembangan destinasi wisata di Desa Wisata Conto Kabupaten Wonogiri belum sepenuhnya optimal. Prinsip – prinsip tersebut seperti kemitraan, kemanfaatan, bersaing, pengendalian dan pengelolaan risiko, efektif, dan efisien. Prinsip kemitraan dalam kerjasama pemerintah desa dengan swasta berlandaskan MOU pemanfaatan tanah kas desa. Prinsip kemanfaatan dilakukan melalui penyediaan infrastruktur yang dilakukan oleh kedua belah pihak yang dapat bermanfaat untuk masyarakat Desa Conto. Prinsip bersaing dalam kerjasama ini, tidak menjalankan prinsip bersaing. Prinsip Pengendalian dan pengelolaan risiko dalam kemitraan dilakukan secara optimal melalui bentuk mitigasi dan tahapan pengelolaan. Prinsip Efektif dilakukan dalam kemitraan pemdes dengan swasta dilihat dari adanya kejelasan program sesuai dengan tujuan bersama dan peningkatan kualitas pelayanan dalam pengelolaan dan pemeliharaan infrastruktur. Prinsip Efisien dalam kemitraan, kerjasama tersebut berprinsip efektif yakni penyediaan infrastruktur yang ada mampu mempercepat pembangunan di desa sekaligus dapat meningkatkan pengelolaan dan pemeliharaan infrastruktur. Untuk faktor keberhasilan terdapat kemampuan pemerintah, perilaku oportunistik, imbalan yang menarik, kepastian hukum, dan kelembagaan PPP. Faktor keberhasilan yang tidak dilaksanakan yaitu kelembagaan public private partnership.
Kata kunci: public private partnership, pengembangan destinasi, desa wisata

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Public Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 14 Jun 2024 08:16
Last Modified: 14 Jun 2024 08:16
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/23619

Actions (login required)

View Item View Item