Search for collections on Undip Repository

HUBUNGAN ANTARA POSTUR KERJA BERDIRI DENGAN KELUHAN NYERI KAKI PADA PEKERJA PEMBUAT GENTENG DI DESA PANCASAN

UTOMO, ALFA FATHURRIZQI SAKTI (2024) HUBUNGAN ANTARA POSTUR KERJA BERDIRI DENGAN KELUHAN NYERI KAKI PADA PEKERJA PEMBUAT GENTENG DI DESA PANCASAN. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
REPO ALFA.pdf - Published Version

Download (427kB)

Abstract

Nyeri kaki adalah rasa tidak nyaman akibat aktivitas dan beban fisik yang diterima secara kontinyu dalam rentang waktu tertentu yang dapat dirasakan oleh seseorang pada area kaki bagian betis, paha, lutut, pergelangan kaki sehingga menyebabkan kerusakan pada jaringan kaki. Studi ini dilakukan untuk meneliti hubungan antara postur kerja berdiri dengan keluhan nyeri kaki pada pekerja pembuat genteng di Desa Pancasan. Desain studi penelitian ini, yakni penelitian kuantitatif menggunakan desain cross sectional. Populasi penelitian ini, yaitu seluruh pekerja pembuat genteng yang berjumlah 32 pekerja, Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu total sampling sehingga semua populasi menjadi sampel penelitian.Data pada penelitian ini diperoleh dari pengisian kuesioner dan wawancara untuk mengetahui usia, masa kerja dan keluhan nyeri kaki, untuk mengetahui postur kerja diperoleh dengan observasi secara langsung dan menggunakan video dan dinilai menggunakan lampiran D SNI 9011:2021. Hasil penelitian ini, didapatkan bahwa 53.1% pekerja pembuat genteng mengalami keluhan nyeri kaki dengan risiko tinggi. Berdasar pada hasil uji statistik chi square memperoleh hasil bila ada hubungan signifikan antara usia (p 0.000) dan postur kerja (p 0.005) dengan keluhan nyeri kaki. Tidak ada hubungan signifikan antara masa kerja (p 0.201) dengan keluhan nyeri kaki pada pekerja pembuat genteng.

Kata Kunci : Pekerja Pembuat Genteng, Pekerja Informal, Postur Kerja, Nyeri Kaki, SNI 9011:2021

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Public Health
Divisions: Faculty of Public Health > Department of Public Health
Depositing User: endah nurkhayati
Date Deposited: 29 May 2024 04:04
Last Modified: 29 May 2024 04:04
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/23205

Actions (login required)

View Item View Item