Search for collections on Undip Repository

EVALUASI DESAIN SISTEM DRAINASE KELURAHAN WONODRI, KECAMATAN SEMARANG SELATAN, KOTA SEMARANG

Nurjanah, Reika Puspita (2024) EVALUASI DESAIN SISTEM DRAINASE KELURAHAN WONODRI, KECAMATAN SEMARANG SELATAN, KOTA SEMARANG. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Reika Puspita Nurjanah_Repository.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Kelurahan Wonodri merupakan salah satu desa di Kecamatan Semarang Selatan,
Kota Semarang dengan tata guna lahan yang didominasi oleh kawasan perumahan
dan perdagangan atau jasa. Berdasarkan peta ancaman banjir di Kota Semarang,
Kelurahan Wonodri memiliki beberapa titik wilayah dengan indeks ancaman banjir
mulai dari sedang hingga tinggi. Pada akhir tahun 2022 dan awal tahun 2023 lalu,
terdapat beberapa ruas jalan di Kelurahan Wonodri yang mengalami genangan. Hal
ini disebabkan karena keadaan dimensi saluran drainase yang terlalu kecil untuk
menampung debit limpasan saat ini, adanya sedimentasi pada beberapa titik saluran
drainase, serta sedikitnya daerah resapan air yang dipengaruhi oleh banyaknya
lahan terbangun di Kelurahan Wonodri. Tujuan perencanaan ini adalah
mengevaluasi kondisi eksisting sistem drainase Kelurahan Wonodri dengan
menggunakan software EPA SWMM 5.2, memberikan rekomendasi perencanaan
dan perancangan desain dengan konsep Sustainable Urban Design System (SUDS)
yang dapat diterapkan, serta penyusunan Rancangan Anggaran Biaya (RAB) sistem
drainase yang baru. Hasil analisis yang didapatkan beberapa saluran di kondisi
eksisting Kelurahan Wonodri yang sudah tidak dapat menampung debit limpasan
dengan maksimal. Untuk menanggulangi hal tersebut dilakukan penerapan
Sustainable Urban Design System (SUDS) berupa Sumur Resapan sebanyak 943
unit dan Rainwater Harvesting yang akan diterapkan pada bangunan non domestik
seperti bangunan pendidikan, perkantoran, atau pertokoan sebanyak 150 unit
dengan tangki berukuran 3000L. Selain itu, dilakukan juga normalisasi berupa
pengerukan sedimen pada saluran drainase dan perubahan dimensi beberapa saluran
drainase dengan pembuatan saluran secara manual dan penggunaan U-Ditch
berukuran 60 x 60 cm , 80 x 80 cm, 100 x 100 cm, dan 120 x 120 cm. Keseluruhan
perencanaan yang dilakukan di analisa dapat menurunkan genangan sebesar
37,68%. Anggaran yang diperlukan untuk mengaplikasikan hasil perencanaan ini
sebesar Rp12.936.613.000,00 atau sebesar dua belas miliar sembilan ratus lima
puluh empat juta sembilan ratus tujuh puluh tujuh ribu rupiah.
Kata Kunci : Kelurahan Wonodri, EPA-SWMM, Sistem Drainase, SUDS.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Environmental Engineering
Depositing User: anik riyanti
Date Deposited: 27 May 2024 08:42
Last Modified: 27 May 2024 08:42
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/23129

Actions (login required)

View Item View Item