Search for collections on Undip Repository

PERANAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENGEMBANGAN POTENSI PARIWISATA KABUPATEN SAMOSIR (STUDI PADA KAMPUNG ULOS HUTARAJA)

Nainggolan, Carol Ratna Alyssa (2024) PERANAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENGEMBANGAN POTENSI PARIWISATA KABUPATEN SAMOSIR (STUDI PADA KAMPUNG ULOS HUTARAJA). Undergraduate thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro.

[img] Text
COVER.pdf - Submitted Version

Download (964kB)
[img] Text
Bab I.pdf - Submitted Version

Download (727kB)
[img] Text
Bab II.pdf - Submitted Version

Download (839kB)
[img] Text
Bab III.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab IV.pdf - Submitted Version

Download (224kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (442kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

Sebagai salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), kawasan
wisata Danau Toba menjadi prioritas pengembangan daerah pariwisata. Kampung
Hutaraja adalah salah satu permukiman di sekitar Danau Toba yang dipilih oleh
Presiden Indonesia Joko Widodo untuk direvitalisasi karena memiliki komunitas
budaya yang menarik. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis peran Pemerintah
Kabupaten Samosir dalam mengembangkan objek wisata Kampung Ulos Hutaraja
serta faktor-faktor yang mempengaruhi keberlangsungan pengembangan pariwisata.
Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori peran pemerintah dalam
pengembangan pariwisata oleh Pitana dan Gayatri (2005) dan pendapat Eddyono
tentang Faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan pariwisata.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dan pendekatan
kualitatif deskriptif. Data dan informasi dikumpulkan melalui teknik wawancara,
dokumentasi, dan observasi. Untuk mendukung analisis, penelitian ini juga
mengandalkan studi literatur dari sumber-sumber seperti internet, jurnal ilmiah, dan
dokumen-dokumen relevan lainnya.
Temuan hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten Samosir
melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, lebih menonjol sebagai dinamisator dalam
pengembangan pariwisata di Kampung Ulos Hutaraja. Meskipun terlibat sebagai
motivator dan fasilitator, pemerintah daerah terutama fokus pada inisiasi dan
penggerakan berbagai kegiatan dan program untuk mendorong pertumbuhan sektor
pariwisata, dengan kolaborasi yang efektif dengan pihak ketiga. Meskipun demikian,
tantangan seperti ketergantungan masyarakat pada insentif materi dan kurangnya
rutinitas dalam pendampingan usaha menyoroti perlunya peran motivator dan
fasilitator yang lebih kuat. Faktor pendukung seperti atraksi wisata, fasilitas, dan
infrastruktur memberikan kontribusi penting dalam pengembangan pariwisata, namun
tantangan dalam transportasi dan kurangnya kesadaran serta keterlibatan masyarakat
menjadi hambatan yang perlu diatasi. Dengan pemahaman yang mendalam terhadap
kedua sisi ini, pemerintah dapat merancang kebijakan yang holistik dan efektif untuk
mengembangkan pariwisata di Kampung Ulos Hutaraja secara berkelanjutan.
Kata Kunci: Pariwisata, Pengembangan daerah, Peran Pemerintah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 28 Mar 2024 07:01
Last Modified: 28 Mar 2024 07:01
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/22241

Actions (login required)

View Item View Item