Search for collections on Undip Repository

STRATEGI KOMUNIKASI DINAS PEMUDA, OLAH RAGA DAN PARIWISATA KABUPATEN BOYOLALI DALAM MEMPROMOSIKAN PARIWISATA KABUPATEN BOYOLALI DI ERA NEW NORMAL

Puspitasari, Aulivia Danar (2021) STRATEGI KOMUNIKASI DINAS PEMUDA, OLAH RAGA DAN PARIWISATA KABUPATEN BOYOLALI DALAM MEMPROMOSIKAN PARIWISATA KABUPATEN BOYOLALI DI ERA NEW NORMAL. Diploma thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
TA_Aulivia Danar Puspitasari_HUBUNGAN MASYARAKAT.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Pada Era New Normal saat ini, banyak aktivitas dan ruang gerak yang terbatas
salah satunya aktivitas kepariwisataan. Namun, Pemerintah harus tetap melakukan
aktivitas promosi kepariwisataan di Indonesia. Salah satunya, Dinas Pemuda, Olah
raga dan Pariwisata Kabupaten Boyolali. Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk
mendiskripsikan bagaimana upaya Strategi Komunikasi Disporapar Boyolali Dalam
Mempromosikan Pariwisata Boyolali di Era New Normal kini. Penelitian ini,
menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, sumber data diperoleh dari data
primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara serta studi
dokumentasi (studi pustaka).
Hasil dari penelitian ini mendeskripsikan mengenai strategi komunikasi
Disporapar Boyolali dalam mempromosikan pariwisata Boyolali melalui beberapa
langkah yaitu : 1. Mengenal khalayak, Disporapar untuk saat ini tidak menargetkan
wisatawan umum baik dalam negeri maupun luar negeri. Meski begitu fokus
utamanya adalah wisatawan dalam negeri tedekat. 2. Menentukan tujuan, terdapat tiga
tujuan diantaranya, meningkatkan pendapatan daerah, memperkenalkan potensi
pariwisata Boyolali, serta meningkatkan kesejahteraan masyakarat Boyolali. 3.
Menyusun Pesan, dalam menyusun pesan Disporapar lebih tergolong santai sesuai
dengan tujuan wisatawan dalam berwisata biasanya hanya ingin rekreasi sebentar. 4.
Menetukan metode dan menentukan media yang digunakan, Disporapar dalam
mempromsikan wisata di era new normal saat ini menggunakan teknik atau metode
informatif serta menggunakan media sosial yang dimiliki oleh Disporapar Boyolali
sendiri.
Kata kunci : Strategi Komunikasi, Dinas Pemuda, Olah Raga dan Pariwisata, Promosi
Pariwisata di Era New Normal

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Humanities
Public Health
Divisions: School of Vocation > Diploma in Public Relations
Depositing User: Oktavia Perpus Vokasi
Date Deposited: 10 Jan 2024 04:26
Last Modified: 10 Jan 2024 04:26
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/20074

Actions (login required)

View Item View Item