Search for collections on Undip Repository

PENGARUH PEMBERIAN KOPI TERHADAP FUNGSI MEMORI JANGKA PENDEK : Studi Pada Mahasiswa Program Studi Kedokteran Universitas Diponegoro

Aleyda, Dea Qeysum and Wati, Arinta Puspita and Pasmanasari, Elta Diah and Santoso, Santoso (2023) PENGARUH PEMBERIAN KOPI TERHADAP FUNGSI MEMORI JANGKA PENDEK : Studi Pada Mahasiswa Program Studi Kedokteran Universitas Diponegoro. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text (DEA QEYSHUM ALEYDA-22010120140166-KTI-ABSTRAK)
DEA QEYSHUM ALEYDA-22010120140166-KTI-ABSTRAK.pdf

Download (196kB)

Abstract

Latar Belakang: Kopi merupakan salah satu minuman yang paling banyak dikonsumsi di dunia. Tingkat konsumsi kopi di kalangan mahasiswa juga sangat tinggi. Kopi mengandung zat aktif kafein yang mampu meningkatkan memori, mood, perhatian dan mengurangi rasa kantuk dengan menghambat adenosin, dan fosfodiesterase. Penelitian mengenai dampak kopi terhadap memori jangka pendek masih terbatas.
Tujuan: Mengetahui pengaruh kopi terhadap memori jangka pendek pada mahasiswa Prodi Kedokteran Universitas Diponegoro.
Metode: Jenis penelitian eksperimental dengan metode True Experimental dengan pendekatan pre-test post-test. Subjek sejumlah 34 mahasiswa Program Studi Kedokteran Universitas Diponegoro. Variabel bebas adalah kopi dan variabel terikat adalah memori jangka pendek yang dinilai dengan pemeriksaan SPMT.
Hasil: Dari 34 subjek penelitian, rerata skor SPMT pre-test pada kelompok perlakuan adalah 17,17±2,15, kelompok kontrol adalah 17,29±2,14. Rerata skor SPMT post-test pada kelompok perlakuan adalah 20,94±1,47, kelompok kontrol adalah 18,76±1,67. Delta skor pre-test dan post-test pada kelompok perlakuan adalah 3,76±2,01, pada kelompok kontrol adalah 1,82±2.00. Terdapat perbedaan signifikan antara skor pre-test dan post-test SPMT pada kelompok perlakuan (p=0,000). Terdapat perbedaan yang signifikan antara selisih skor SPMT antar kedua kelompok (p=0,008). Terdapat perbedaan signifikan antara skor post-test antar kedua kelompok (p=0,000).
Kesimpulan: Terdapat pengaruh kopi terhadap memori jangka pendek pada mahasiswa Prodi Kedokteran Universitas Diponegoro.
Kata Kunci : Kopi, Memori jangka pendek, Mahasiswa Kedokteran, Universitas Diponegoro

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kopi, Memori jangka pendek, Mahasiswa Kedokteran, Universitas Diponegoro
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Department of Medicine
Depositing User: Upload Mandiri FK
Date Deposited: 18 Dec 2023 01:10
Last Modified: 18 Dec 2023 01:10
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18812

Actions (login required)

View Item View Item