Search for collections on Undip Repository

Hubungan antara Keharmonisan Keluarga dengan Kecerdasan Emosional pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Cicurug Sukabumi

Pangesti, Sania and Desiningrum, Dinie Ratri (2023) Hubungan antara Keharmonisan Keluarga dengan Kecerdasan Emosional pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Cicurug Sukabumi. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.

[img] Text
Sania Pangesti_15000119130222_Abstrak.pdf

Download (49kB)

Abstract

Keluarga merupakan tempat pendidikan utama yang berkontribusi penting dalam membentuk kecerdasan emosional remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara keharmonisan keluarga dengan kecerdasan emosional pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Cicurug Sukabumi. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kuantitatif dengan jenis studi korelasional. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X SMA Negeri 1 Cicurug sebanyak 424 siswa. Sampel dalam penelitian ini terdiri atas 206 siswa yang diperoleh dengan metode cluster random sampling. Data penelitian dikumpulkan menggunakan skala psikologi, yaitu skala keharmonisan keluarga (35 aitem, a = 0,937) dan skala kecerdasan emosional (21 aitem, a = 0,874). Uji asumsi yang digunakan yaitu statistik non parametrik dengan menggunakan Rank Spearman. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh nilai r_s = 0,469 dengan p = 0,000 (p<0,005). Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang positif dan signifikan antara keharmonisan keluarga dengan kecerdasan emosional pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Cicurug Sukabumi, yang artinya semakin tinggi keharmonisan keluarga maka semakin tinggi pula kecerdasan emosionalnya, dan sebaliknya semakin rendah keharmonisan keluarga maka semakin rendah kecerdasan emosionalnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Fakultas Psikologi
Date Deposited: 05 Feb 2024 01:43
Last Modified: 05 Feb 2024 01:43
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18746

Actions (login required)

View Item View Item