Search for collections on Undip Repository

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM BANK SAMPAH RESIK APIK SRONDOL KULON

Briliani, Rengganis Elok (2023) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM BANK SAMPAH RESIK APIK SRONDOL KULON. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
COVER.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (478kB)
[img] Text
BAB I.pdf - Submitted Version

Download (381kB)
[img] Text
BAB II.pdf - Submitted Version

Download (543kB)
[img] Text
BAB III.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (255kB)
[img] Text
BAB IV.pdf - Submitted Version

Download (39kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (30kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (593kB)

Abstract

Pemberdayaan masyarakat melalui Bank Sampah Resik Apik merupakan upaya yang
dilakukan masyarakat Brigif Kelurahan Srondol Kulon Kecamatan Banyumanik untuk
memanfaatkan sampah rumah tangga menjadi barang yang berdaya guna yang dapat
menambah pendapatan masyarakat dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemberdayaan masyarakat melalui Bank
Sampah Resik Apik di Kelurahan Srondol Kulon serta faktor penghambat dan
pendukungnya. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara,
observasi, dan dokumentasi. Teknik pemilihan informan dilakukan dengan menggunakan
purposive sampling dan accidental sampling. Penelitian ini menggunakan teori dimensi
keberhasilan pemberdayaan. Hasil yang diperoleh, aspek akses dan partisipasi sudah
terpenuhi dan mendukung terlaksananya pemberdayaan. Dimensi yang tidak mendukung
pemberdayaan yang dilakukan, kontrol, dan kesejahteraan. Kontrol berupa pemantauan
dan pendampingan tidak dilakukan tim pengawas yang dalam hal ini merupakan pihak
kelurahan. Pada dimensi kesejahteraan, masyarakat Brigif Kelurahan Srondol Kulon
Kecamatan Banyumanik masih belum merasakan bertambahnya pendapatan secara
signifikan dan belum merasakan kemudahan mengakses fasilitas pendidikan dan
kesehatan. Faktor penghambat pemberdayaan, yaitu keterbatasan kemampuan manajerial
dan tidak adanya kemampuan mengelola pasar. Faktor pendorong pemberdayaan, yaitu
sumber daya alam. Saran yang dapat diberikan adalah diperlukannya pendekatan antara
pengurus dan masyarakat, dibutuhkan kontrol dari pihak pemerintah, peningkatan
intensitas kegiatan Bank Sampah Resik Apik yang lebih intens, inovasi program yang
meningkatkan kesejahteraan masyarakat, koordinasi internal agar tercipta komunikasi
yang jelas, identifikasi peluang dan melakukan riset tentang kompetitor agar konsumen
dapat tertarik dengan produk yang dijual.
Kata Kunci : Pemberdayaan Masyarakat, Bank Sampah, Partisipasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Public Administration
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 24 Nov 2023 07:03
Last Modified: 03 Jun 2024 06:27
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/18308

Actions (login required)

View Item View Item