Muntasiroh, Ima and Gayatri, Siwi and Prayoga, Kadhung (2023) PENGARUH PERAN PENYULUH TERHADAP PENGETAHUAN PETANI KOPI TENTANG SOP BUDIDAYA KOPI ORGANIK DI DESA TEMPUR, KECAMATAN KELING, KABUPATEN JEPARA. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
![]() |
Text
Bagian 1.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB I (2).pdf Download (299kB) |
![]() |
Text
BAB II (2).pdf Download (227kB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (871kB) | Request a copy |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (905kB) | Request a copy |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (362kB) | Request a copy |
![]() |
Text
Bagian 7.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Penyuluh memiliki peran sebagai fasilitator, edukator, motivator, dan komunikator dalam kegiatan usahatani untuk mengubah petani ke arah yang lebih baik dan mensejahterakan petani. Peran penyuluh memiliki pengaruh pada pengetahuan, ketrampilan, dan sikap petani. Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) menganalisis peran penyuluh sebagai fasilitator, edukator, motivator, komunikator dalam penerapan SOP budidaya kopi organik, (2) menganalisis pengetahuan petani kopi tentang SOP budidaya kopi organik, (3) menganalisis pengaruh peran penyuluh sebagai fasilitator, edukator, motivator, komunikator terhadap pengetahuan petani tentang SOP budidaya kopi organik. Penelitian dilakukan pada bulan Februari-April 2023. Metode penelitian yang digunakan adalah survey. Penentuan lokasi dilakukan secara purposive, dengan pertimbangan bahwa Desa Tempur merupakan desa penghasil kopi terbesar di Jepara. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah quota sampling, dengan jumlah sampel 143 dari populasi petani kopi yang tergabung dalam Gabungan Kelompok Tani Sido Makmur. Metode pengumpulan data melalui wawancara dan observasi. Analisis data menggunakan analisis Regresi Liniear Berganda menggunakan Microsoft Excel dan aplikasi SPSS 26. Hasil penelitian menyatakan bahwa secara parsial peran penyuluh sebagai edukator dan komunikator berpengaruh terhadap pengetahuan petani tentang SOP budidaya kopi organik, akan tetapi peran penyuluh sebagai fasilitator dan motivator perlu ditingkatkan kembali dengan cara memfasilitasi petani untuk mendapatkan sertifikasi organik dan kunjungan rutin. Secara simultan peran penyuluh berpengaruh terhadap pengetahuan petani tentang SOP budidaya kopi organik.
Kata kunci: Budidaya, kopi organik, pengetahuan, peran penyuluh, dan petani.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budidaya, kopi organik, pengetahuan, peran penyuluh, dan petani. |
Subjects: | Animal and Agricultural Sciences |
Divisions: | Faculty of Animal and Agricultural Sciences > Department of Agribusiness |
Depositing User: | User Agribisnis |
Date Deposited: | 17 Oct 2023 06:06 |
Last Modified: | 17 Oct 2023 06:06 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/17133 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |