Search for collections on Undip Repository

Hubungan Kesepian dengan Self Disclosure pada Dewasa Awal Pengguna Second Account Instagram

Saningtya, Khofifah Yuliana and Desiningrum, Dinie Ratri (2023) Hubungan Kesepian dengan Self Disclosure pada Dewasa Awal Pengguna Second Account Instagram. Undergraduate thesis, Undip.

[img] Text
Abstrak Khofifah Yuliana Saningtya.pdf

Download (212kB)

Abstract

Second account Instagram memfasilitasi dewasa awal sebagai wadah untuk melakukan self disclosure dalam memenuhi kebutuhan untuk berhubungan sosial. Self disclosure merupakan kecenderungan individu membagikan informasi pribadinya secara segaja, jujur dan apa adanya kepada orang lain. Self disclosure melalui second account Instagram dilakukan melalui postingan dengan cara membagikan gambar, foto video, chatting, komentar maupun caption kepada para pengguna second account Instagram lainya terkait perasaan, pikiran, pengalaman yang dialami. Kesepian merupakan perasaan subjektif individu yang tidak menyenangkan ketika hubungan sosial dimiliki tidak sesuai dengan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan kesepian dengan self disclosure di second account Instagram. Populasi dalam penelitian ini merupakan mahasiswa Universitas Diponegoro yang menggunakan second account Instagram. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 100 partrisipan yang dipilih dengan teknik accidental sampling. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala self disclosure (34 aitem, α: 0.893) dan skala kesepian (21 aitem, α: 0.842) yang disusun oleh peneliti. Analsis dalam penelitian ini menggunkan analisi regresi sederhana dan menunjukkan hasil bahwa terdapat hubungan negatif signifikan antara kesepian dengan self disclosure (p=0,004, R² = 0,083). Artinya semakin rendah kesepian maka semakin tinggi individu melakukan self disclosure dan semakin tinggi kesepian maka semakin rendah melakukan self disclosure. Sumbangan efektif variabel kesepian terhadap self disclosure dalam penelitian ini sebesar 8,3 %.

Kata kunci; self disclosure; kesepian; second account Instagram

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Fakultas Psikologi
Date Deposited: 05 Feb 2024 02:12
Last Modified: 05 Feb 2024 02:12
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/16427

Actions (login required)

View Item View Item