Search for collections on Undip Repository

IMPLEMENTASI RESTORATIVE JUSTICE TERHADAP ANAK YANG BERKONFLIK DENGAN HUKUM PADA TINDAK PIDANA PENCURIAN (Studi Di Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Pekalongan)_017 Acara 2023

Fajriah, Dea Noor and Cahyaningtyas, Irma and Putrijanti, Aju (2023) IMPLEMENTASI RESTORATIVE JUSTICE TERHADAP ANAK YANG BERKONFLIK DENGAN HUKUM PADA TINDAK PIDANA PENCURIAN (Studi Di Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Pekalongan)_017 Acara 2023. Undergraduate thesis, Fakultas Hukum Universitas Diponegoro.

Full text not available from this repository.

Abstract

Anak melakukan tindak pidana pencurian disertai pemberatan diancam pidana penjara maksimal 9 tahun tidak dapat menempuh proses diversi. Anak yang berkonflik dengan hukum tersebut diproses secara litigasi. Pasal 7 ayat (1) huruf j KUHAP dan Peraturan Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2021 tentang Penanganan Tindak Pidana Berdasarkan Keadilan Restoratifsebagai landasan penyidik terapkan RestorativeJustice kepada anak yang berkonflik dengan hukum. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menjabarkan implementasi RestorativeJustice terhadap anak yang berkonflik dengan hukum pada tindak pidana pencurian di Polres Kabupaten Pekalongan dan hambatan penyidik serta upaya mengatasi hambatan tersebut. Penelitian ini bersifat deskriptif analitis dengan metode penelitian yuridis empiris. Jenis dan sumber data berupa data primer diperoleh dengan wawancara dan data sekunder diperoleh dengan studi kepustakaan. Metode analisis yang digunakan metode analisis kualitatif. Implementasi Restorative Justice terhadap anak yang berkonflik dengan hukum pada tindak pidana pencurian di Polres Kabupaten Pekalongan dilaksanakan sesuai Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2021 tentang Penanganan Tindak Pidana Berdasarkan Keadilan Restoratif tetapi tidak memperhatikan Pasal 2 Undang – Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak karena tidak memberikan pembinaan dan pembimbingan. Hambatan penyidik yaitu kurang optimal kinerja dan jumlah penyidik anak.

Kata Kunci : Implementasi, Restorative Justice, Anak Yang Berkonflik Dengan Hukum

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Mr Perpus FH1
Date Deposited: 01 Nov 2023 03:21
Last Modified: 01 Nov 2023 03:21
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/14981

Actions (login required)

View Item View Item