Babang, Jendriensi R.L. and Kusumaningrum, Niken Safitri Dyan (2023) Hambatan Self Management Pasien Diabetes Melitus di Sumba. Undergraduate thesis, Universitas Diponegoro.
Text
SKRIPSI_JENDRIENSI R.L.BABANG_83239 FULL.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
COVER - ABSTRAK.pdf Download (404kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (133kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (192kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (271kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (210kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (136kB) |
|
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (59kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (144kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang: Pasien DM perlu mempertahankan atau bahkan meningkatkan quality of life melalui self management. Namun karena kondisi geografis dan pengetahuan yang rendah sehingga pelaksanaan self management pasien DM di Sumba tidak dilakukan secara optimal. Akibatnya, pasien sering dirawat ulang/ rehospitalisasi. Penelitian mengenai hambatan yang dialami pasien DM dalam self management di Indonesia khususnya di pulau Sumba masih terbatas. Tujuan: mengidentifikasi hambatan self management pasien DM di Sumba. Metode: Metode yang digunakan yaitu kuantitatif dengan rancangan deskriptif dan menggunakan consecutive sampling. Sampel penelitian yang dibutuhkan sebanyak 82 orang dengan kriteria inklusi yaitu individu dewasa berusia ≥ 18 tahun, terdiagnosis DM dan mampu berkomunikasi secara verbal. Pengambilan data menggunakan lembar kuesioner DOQ-30 versi bahasa Indonesia dan responden mengisi yang menurutnya menjadi hambatan. Data dianalisis secara univariat serta ditampilkan dalam bentuk distribusi frekuensi, persentase, ukuran tendensi sentral dan variansi. Hasil: Lebih dari setengah responden berjenis kelamin laki-laki (51,2%), dengan usia rata-rata 56,51 ± 9,987. Hampir setengah responden dengan tingkat pendidikan dasar (48,8%) dan lebih dari setengah bekerja sebagai petani (54,9%). Status pernikahan responden mayoritas menikah (85,3%) dengan penghasilan di bawah UMR (79,3%) dan pada pengeloaan diabetes, lebih dari setengah responden mengalami hambatan pada perubahan gaya hidup (56,1%), hampir setengah responden mengalami hambatan mengatasi diabetes (42,7%) dan diagnosis (40,2%). Kesimpulan: Hambatan terbanyak yang dialami pasien DM di Sumba dalam pengelolaan diabetes adalah hambatan pada perubahan gaya hidup sehingga perlu adanya kerjasama antara pasien, keluarga dan tenaga kesehatan dalam membantu mempertahankan atau bahkan meningkatkan kualitas hidup pasien DM.
Kata kunci : Diabetes Melitus, Hambatan, Self Management.
Daftar Pustaka :82 ( 1991-2022)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine > Department of Nursing |
Depositing User: | S.Hum Bekti Iskandar |
Date Deposited: | 14 Jul 2023 02:49 |
Last Modified: | 14 Jul 2023 02:49 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/14768 |
Actions (login required)
View Item |