Oktavia, Amari Shofi Maulani (2023) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGELOLAAN DAN PEMANFAATAN DANA DESA DI DESA KALISIDI KABUPATEN SEMARANG. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.
Text
Cover Amari Shofi.pdf - Submitted Version Download (951kB) |
|
Text
BAB I.pdf - Submitted Version Download (259kB) |
|
Text
BAB II.pdf - Submitted Version Download (460kB) |
|
Text
BAB III.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (357kB) |
|
Text
BAB IV.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (87kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Download (184kB) |
Abstract
Masyarakat menjadi komponen penting untuk terlibat dalam pengelolaan dan pemanfaatan
dana desa tersebut. Partisipasi masyarakat adalah keterlibatan anggota masyarakat dalam
pembangunan, meliputi kegiatan dalam perencanaan dan pelaksanaan (implementasi)
program/proyek pembangunan yang dikerjakan di dalam masyarakat lokal. Partisipasi
masyarakat secara aktif juga dimaksudkan sebagai kekuatan komtrol atas kebijakan yang
diambil pemerintah, sehingga yang terjadi adalah sinergi antara sumber daya lokal, kekuatan
politik pemerintah, dan sumber daya modal dari investor luar. Hal ini menjelaskan bahwa
partisipasi dari masyarakat dalam pelaksanaan sebuah program pembangunan maupun
pemberdayaan sangat diperlukan, karena nantinya masyarakat itu sendiri yang akan
menjalankan pembangunan maupun pemberdayaan itu sendiri.
Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa Indepht interview, participant
observation dan documentation. Metode Participatory Poverty Assessment (PPA) dan Focus
Group Discussion (FGD) digunakan untuk menampung aspirasi masyarakat dan steakholder
lain. Metode ini sangat baik digunakan untuk mengembangkan partisipasi masyarakat dalam
merencanakan dan menjalankan aksi-aksi yang berkelanjutan.
Kesimpulan yang di dapat, di Desa Kalisidi sudah mengoptimalkan semua sumber daya
Pemerintah Desa, Masyarakat, dan Lembaga Desa untuk terlibat dalam pengelolaan anggaran
dana desa walaupun disadari oleh Pemerintah Desa masih banyak kekurangan yang belum
tercapai.
Kata kunci : Partisipasi Masyarakat
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Science and Political Science |
Divisions: | Faculty of Social and Political Sciences > Department of Government Science |
Depositing User: | diana nirwani |
Date Deposited: | 12 Jul 2023 03:36 |
Last Modified: | 12 Jul 2023 03:51 |
URI: | https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/14604 |
Actions (login required)
View Item |