Search for collections on Undip Repository

Pengalaman Imitasi Budaya Korea dalam Serial Drama Korea pada Remaja

Luthfia, Nayla Zahra (2023) Pengalaman Imitasi Budaya Korea dalam Serial Drama Korea pada Remaja. Undergraduate thesis, FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS DIPONEGORO.

[img] Text
Cover.pdf - Submitted Version

Download (645kB)
[img] Text
BAB 1.pdf - Submitted Version

Download (631kB)
[img] Text
BAB 2.pdf - Submitted Version

Download (699kB)
[img] Text
BAB 3.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (230kB)
[img] Text
BAB 4.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (136kB)
[img] Text
BAB 5.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (82kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (82kB)

Abstract

Dalam serial drama Korea terdapat nilai-nilai budaya di Korea yang dapat diserap oleh para pengkonsumsi serial dram Korea. Dengan adanya intensitas dalam mengkonsumsi serial drama Korea, namun menimbulkan peniruan budaya Korea dari serial drama Korea pada remaja. Dimana tindakann meniru budaya Korea bukan sekedar dalam pikiran saja, namun telah menjadi kebiasaan yang melekat dalam kehidupan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta mendalami tentang pengalaman imitasi budaya Korea dalam serial drama Korea pada Remaja. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Subjek dari penelitian ini adalah para remaja lanjut (adeolescent). Teori yang berguna sebagai acuan dalam penelitian ini adalah Modeling Theory oleh Albert Bandura.

Dari hasil penelitian yang telah dilakukan terhadap keenam informan remaja lanjut, mereka mengkonfirmasi bahwa mereka mengalami imitasi budaya Korea dalam serial drama Korea yang beragam. Hasil tiruan keenam informan tersebut terbentuk kedalam dua kategori budaya, yaitu budaya material dan budaya nonmaterial. Budaya material berupa makanan khas dan penampilan khas, serta budaya nonmaterial berupa bahasa, dan budaya sopan santun di Korea. Hasil tiruan tersebut disebabkan adanya empat proses peniruan yang dilalui oleh keenam informan, yaitu proses perhatian, proses retensi, proses reproduksi motor, dan proses motivasi. Dari keempat proses peniruan dapat melihat jenis – jenis peniruan berdasarkan upaya peniruan yang dilakukan keenam informan, yaitu jenis peniruan langsung, peniruan tidak langsung, peniruan gabungan, peniruan sesaat, dan peniruan berkelanjutan.

Kata Kunci: Imitasi Budaya Korea, Remaja, Serial Drama Korea, Proses Peniruan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Science and Political Science
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication
Depositing User: diana nirwani
Date Deposited: 23 Jun 2023 08:17
Last Modified: 23 Jun 2023 08:17
URI: https://eprints2.undip.ac.id/id/eprint/13905

Actions (login required)

View Item View Item